Bos Forward Racing Ngamuk Gara-gara Marini Diculik Tim Rossi

Rumor tentang kepindahan Luca Marini dari Forward Racing ke Sky Racing Team VR46 kembali mencuat.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Agu 2017, 05:20 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2017, 05:20 WIB
Luca Marini dan Valentino Rossi
Luca Marini (kiri) dan Valentino Rossi (Gazetta world)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kejuaraan balap motor bergengsi Moto2 sedang dalam masa liburan satu pekan. Namun spekulasi tentang masa depan pembalap masih menjadi pusat perhatian dunia.

Terbaru, rumor tentang kepindahan Luca Marini dari Forward Racing ke Sky Racing Team VR46. Menurut informasi, tim milik Valentino Rossi akan mengumumkan kedatangannya sebelum balapan di Silverstone.

Adik tiri Rossi itu nantinya akan berduet dengan Pecco Bagnaia. Rumor kepindahan Marini ternyata membuat bos Forward Racing Giovanni Cuzari gelisah. Betapa tidak, ia awalnya sangat mengharapkan jika pembalap asal Italia itu bertahan di tim.

"Saya sedikit kesal dengan Sky yang membawa Marini pergi. Padahal Luca ingin tetap tinggal bersamaku, kami sudah hampir sepakat," sesal Giovanni Cuzari seperti dikutip dari Sportfair.



Rossi tampaknya ingin mendidik adik tirinya itu di tim miliknya. Maklum, saat ini popularitasnya tenggelam lantaran gagal memenangkan podium dari 11 putaran yang telah dijalaninya. Akibatnya, Marini terdampar di urutan 12 dengan raihan 41 poin.

(David Permana)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya