Isco: Real Madrid Tidak Pernah Kehilangan Kepercayaan Diri

Real Madrid 'tidak pernah kehilangan kepercayaan diri' meski memulai kampanye La Liga mereka dengan lambat, menurut playmaker Isco.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 30 Sep 2017, 05:00 WIB
Diterbitkan 30 Sep 2017, 05:00 WIB
Isco Alarcon
Gelandang Real Madrid Isco Alarcon. (doc. Real Madrid)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid belum tampil konsisten di awal musim Liga Spanyol 2017/18. Dari enam laga yang sudah dijalani, skuat racikan Zinedine Zidane ini baru mengantongi 11.

Real Madrid baru mencatat tiga kemenangan, dua imbang, serta sekali kalah. Hasil itu membuat Los Blancos tertinggal tujuh angka dari Barcelona, yang memuncaki klasemen sementara.

Namun, dua kemenangan beruntun dalam sepekan telah menenangkan situasi di klub raksasa Spanyol itu. Usai menang 2-1 atas Deportivo Alaves, Sergio Ramos dan kawan-kawan membungkam Borussia Dortmund 3-1 di fase grup Liga Champions.

"Kami tidak pernah kehilangan kepercayaan diri selama mengalami hasil buruk secara beruntun," kata gelandang Real Madrid Isco seperti dilansir Marca, Jumat (29/9/2017).

Isco menegaskan kemenangan atas Dortmund sangat penting. Sebab, sebelumnya mereka tidak pernah menang dalam enam laga sebelumnya di kandang wakil Jerman tersebut.

"Ini adalah pertandingan fantastis melawan Dortmund, sebuah tempat di mana kami belum pernah menang sebelumnya. Jadi ini sangat penting bagi kami," ujarnya.

"Kami mampu menampilkan kemampuan kami dan ini adalah permainan yang fantastis untuk membangun kepercayaan diri kami lebih jauh."

Meski demikian, Isco mengaku performa Real Madrid di Liga Spanyol belum memuaskan. "Hasil kami di La Liga memang tidak cukup bagus, tetapi itu bukan refleksi yang akurat dari penampilan kami. Karena semua orang bisa melihat kami menciptakan banyak peluang. Kami hanya tidak bisa membuatnya menjadi gol," tandasnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya