NBA: Perjuangan Berat Wizards Tanpa Bintang

Wizards saat ini memiliki rekor 10-9 di NBA.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 27 Nov 2017, 21:15 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2017, 21:15 WIB
John Wall
Guard Washington Wizards, John Wall, terkena cedera pada NBA musim ini. (AFP/Patrick Smith)

Liputan6.com, Washington - Washington Wizards berharap performa tim pada NBA 2017-2018 tidak akan terlalu berpengaruh ketika guard andalan John Wall berhalangan.

Wall terkena cedera lutut saat menghadapi Dallas Mavericks, 7 November silam. Meski begitu, dia tetap tampil pada tujuh dari delapan pertandingan Wizards berikutnya di NBA musim ini.

Pemain berusia 27 tahun tersebut kemudian meja operasi dan diperkirakan absen dua pekan. Pada ujian pertama tanpa kehadirannya, Wizards dikalahkan Portland Trail Blazers 105-108, Minggu (26/11/2017).

"Yang terpenting John dalam kondisi benar-benar fit ketika kembali beraksi. Dua pekan bukanlah dua bulan. Kami harus bekerja sama mengisi lubang yang ditinggalkannya. Dia adalah pemimpin kami," kata center Wizards, Marcic Gortat, dilansir AP.

Itu adalah kekalahan kesembilan Wizards dari 19 pertandingan NBA musim ini. Mereka sedikit lebih baik pada persaingan memperebutkan play-off Wilayah Timur.

Wizards memiliki rapor sama seperti Miami Heat dan New York Knicks. Mereka unggul tipis atas Milwaukee Bucks (9-9).

Bintang Wizards

Wall rata-rata menciptakan 20,3 poin per laga pada NBA musim ini. Di Wizards, dia hanya kalah dari Bradley Beal (24,2).

John Wall membela Wizards sejak 2010. (AP Photo/Nick Wass)

Membela Wizards sejak 2010, Wall juga membukukan 9,2 assist dan 3,4 rebound dengan waktu bermain rata-rata 34,23 menit.

Wizards Tanpa Wall

25 November vs Trail Blazers 105-108

28 November vs Timberwolves

29 November vs Sixers

1 Desember vs Pistons

4 Desember vs Jazz

5 Desember vs Trail Blazers

7 Desember vs Suns

9 Desember vs Clippers

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya