Liputan6.com, London - Harapan MU untuk mendekati puncak klasemen harus tertahan tengah pekan ini. Pasalnya, Setan Merah menelan kekalahan melawan Tottenham Hotspur, Rabu (31/1/2018) atau Kamis dinihari WIB.
Bertandang ke Wembley, MU langsung dikejutkan oleh gol cepat Christian Eriksen. Belum sampai semenit, gelandang asal Denmark itu membuat David De Gea memungut bola dari gawangnya.
Advertisement
Baca Juga
Unggul satu gol membuat Spurs makin percaya diri. Mereka mampu unggul penguasaan bola yakni mencapai 56 persen berbanding 44 persen.
Petaka bagi MU kembali terjadi pada menit ke-28. Mereka kebobolan melalui bunuh diri Phil Jones.
Bek asal Inggris itu awalnya hendak membuang bola hasil umpan silang Kieran Trippier. Sayangnya bola meluncur deras ke gawang tanpa bisa ditahan De Gea.
Cuplikan Video
Kemenangan membuat Tottenham tetap berada di posisi kelima klasemen. Mereka mengoleksi 48 poin dari 25 laga.
Sementara bagi MU kekalahan membuat mereka tertahan di posisi kedua. Mereka mengoleksi 53 poin dari jumlah laga yang sama.
Berikut cuplikan video Tottenham Vs MU:
Advertisement