Copa del Rey: Barcelona Masih Waspadai Valencia

Striker Barcelona, Luis Suarez enggan jemawa meski timnya menang 1-0 atas Valencia

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 02 Feb 2018, 20:30 WIB
Diterbitkan 02 Feb 2018, 20:30 WIB
Barcelona Menang Tipis atas Valencia
Pemain Barcelona, Luis Suarez berebut bola dengan pemain Valencia, Gabriel Paulista pada semifinal pertama Copa del Rey di Stadion Camp Nou, Jumat (2/2). Menang 1-0, peluang Barcelona untuk melaju ke partai final terbuka lebar. (AP/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Barcelona - Striker Barcelona, Luis Suarez enggan jemawa meski timnya menang 1-0 atas Valencia dalam leg pertama semifinal Copa del Rey. Suarez mengatakan, keunggulan itu tidak berarti apa-apa.

Baca Juga

  • Barcelona Tanpa Nelson Semedo saat Hadapi Valencia
  • Lupakan Sejarah Skor 7-0, Valverde Ingin Barcelona Tak Kebobolan
  • Mantan Bek Barcelona Pilih Real Betis

"Itu hanya keunggulan minimal karena masih ada 90 menit lagi. Valencia selalu kuat di markas mereka dan jadi lebih kuat pada semifinal Copa del Rey," kata Suarez seperti dilansir Soccerway.

Suarez adalah figur yang membobol gawang Valencia dalam pertandingan leg pertama di Nou Camp. Lewat sundulan, El Pistolero -julukan Suarez- membobol gawang Valencia yang dikawal Jaume Domenech.

Dengan kemenangan ini, Barcelona cukup meraih minimal hasil imbang tanpa gol di markas Valencia. Kendati demikian, Suarez mengaku, hal itu bukan alasan Barcelona untuk berleha-leha.

"Apa yang membuat kami tak tenang adalah mereka tidak membahayakan kami. Ini penting. Mereka menghormati kami," ujar Suarez.

"Kami punya kesempatan meskipun ruang kami kecil, Mereka juga punya, meski gagal dimaksimalkan," kata Suarez menambahkan.

 

 

12 Gol dalam 10 Pertandingan

Luis Suarez (AP/Manu Fernandez)

Satu gol Suarez ke gawang Valencia membuatnya telah mencetak 12 gol dalam 10 pertandingan di semua kompetisi. Suarez pun mengaku senang bisa membantu Barcelona menang.

"Membantu tim itu penting. Hari ini, dengan gol lagi dan kami harap bisa berlanjut seperti ini," ujar Suarez.

Leganes atau Sevilla

Siapa pun pemenang laga antara Barcelona dan Valencia bakal menghadapi Leganes atau Sevilla. Pada leg pertama, kedua tim bermain 1-1.

Leg kedua sendiri akan berlangsung pada Kamis (8/2/2018) untuk partai Sevilla Vs Leganes di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, markas Sevilla. Sementara, leg kedua untuk partai Valencia Vs Barcelona bakal berlangsung sehari setelahnya di Stadion Mestalla, markas Valencia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya