Real Madrid Inginkan Jasa Kiper AS Roma

Real Madrid kabarnya mulai membidik kiper andalan AS Roma, Alisson.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 03 Feb 2018, 03:23 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2018, 03:23 WIB
Real Madrid
Real Madrid kabarnya mulai membidik kiper andalan AS Roma, Alisson. (Twitter AS Roma)

Madrid - Real Madrid gagal mendapatkan tanda tangan kiper Athletic Bilbao, Kepa Arrizabalaga. Sebagai pengganti Kepa, Los Blancos dikabarkan Football Espana, mengincar kiper AS Roma, Alisson.

Sebelumnya, Madrid disebut sudah mengamankan jasa Kepa pada Desember 2017. Klub asuhan Zinedine Zidane itu sepakat memboyong sang pemain ke Santiago Bernabeu ketika bursa transfer Januari 2018 dibuka.

Akan tetapi, Real Madrid tidak kunjung meresmikan kepindahan Kepa hingga bursa transfer Januari 2018 ditutup. Kiper Spanyol itu memutuskan menambah durasi kontraknya bersama Athletic Bilbao hingga 30 Juni 2025.

Gagal menggaet Kepa, Real Madrid mengalihkan fokusnya kepada Allison. Kiper Brasil itu dianggap sebagai sosok yang tepat untuk menggantikan peran Keylor Navas di bawah mistar gawang.

Sejak hengkangnya Wojciech Szczesny ke Juventus pada 2017, Alisson merupakan pilihan utama untuk mengawal gawang AS Roma. Ia pun tampil apik karena mencatatkan 12 clean sheets dari 28 laga di berbagai kompetisi musim ini.

Menurut Transfermarkt, Real Madrid harus merogoh kocek sekitar 15 juta euro (Rp 251,34 miliar) untuk memboyong Alisson. Namun, ambisi Los Blancos disinyalir sulit terwujud karena pihak AS Roma akan berjuang mempertahankan salah satu aset berharganya tersebut.

Sumber: Football Espana/Bola.com

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya