Liputan6.com, Jakarta - Partai hidup mati akan terjadi di semifinal Piala Presiden 2018 leg kedua antara Bali United vs Sriwijaya FC di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (14/2/2018). Setelah total bertahan saat tandang di pertemuan pertama, kali ini Bali United jelas akan mati-matian.
Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu memang tampil pragmatis di Palembang. Namun, positifnya, mereka berhasil membuat Sriwijaya FC mati kutu dan tak berkutik.
Advertisement
Baca Juga
Jelas ada usaha Bali United untuk memaksimalkan laga di leg kedua semifinal Piala Presiden 2018 ini. Apalagi, Pelatih Widodo C Putro dengan berani menyimpan pemain intinya saat Bali United takluk 1-3 dari Yangon United di laga pembuka AFC Cup 2018, kemarin.
Bali United punya sejarah bagus duel lawan Sriwijaya FC di Kapten I Wayan Dipta. Serdadu Tridatu tak pernah kalah kala menjamu SFC, yakni dua kali menang, dan sekali imbang.
Terlebih, mereka memiliki Ilija Spasojevic. Meski belum terlalu padu dengan permainan tim, Spaso nyatanya pernah membobol gawang Sriwijaya FC, yakni saat memperkuat Bhayangkara FC musim lalu.Â
"Tidak ada kata mudah untuk setiap pertandingan, kami harus bisa membaca situasi yang berkembang, kami sudah prediksi mereka pasti akan habis habisan menyerang," ujar pelatih kepala Widodo C Putro.
Â
Peluang Sriwijaya FC
Kendati demikian, salah jika Bali United meremehkan Sriwijaya FC. Hasil imbang tanpa gol dalam leg pertama, justru bisa menguntungkan Laskar Wong Kito. Karena mereka berpeluang raih gol tandang.
Di laga ini, Sriwijaya FCÂ jelas kembali mengharapkan tuah Beto. Pemain yang baru dinaturalisasi ini selain akrab dengan gawang Bali United, juga pernah cetak gol di Kapten I Wayan Dipta. Hasil imbang 2-2 itu salah satu pencetak golnya adalah Beto.
"Saya paham Bali United tim kuat jika bermain di kandang sendiri. Namun itu tak berlaku di sepak bola, kami punya cara sendiri untuk meredam mereka," papar pelatih Rahmad Darmawan.
Â
Advertisement
Perkiraan Susunan Pemain
Bali United (4-4-1-1): Wawan Hendrawan; Dias Angga, Ahn Byungkeon, Demerson, Ricky Fajrin, I Gede Sukadana, Nick Van Der Velden, Kevin Brands, Fadil Sausu; Stefano Lilipaly; Ilija Spasojevic.
Pelatih: Hans Peter Schaller
Sriwijaya FC (4-3-3): Teja Paku Alam; Marko Meraudje, Mahamadou Ndiaye, Bio Paulin, Novan Setya; Yu Hyun Koo, Syahrial Abimanyu, Adam Alis; M Nur Iskandar, Makan Konate, Alberto Goncalves.
Pelatih: Rahmad Darmawan
Â
Â
Fakta Pertandingan
- Bali United dipastikan akan tampil penuh saat jamu SFC. Hal itu setelah mereka simpan Ilija Spasojevic, Stefano Lilipaly, hingga Wawan Hedrawan saat mereka kalah 1-3 dari Yangon United.
- Sriwijaya FC tetap jadi tim paling sedikit kebobolan di Piala Presiden 2018. Mereka cuma dua kali kebobolan, dan raih tiga cleansheet dalam lima pertandingan.
- SFC belum pernah menang ketika bertandang ke markas Bali United.
- Hasil tanpa gol di Palembang adalah kali pertama pertemuan kedua klub berakhir imbang tanpa gol.
- Bali United akhirnya kalah di kandangnya, yakni dari Yangon United. Itu adalah kekalahan pertama kandang mereka sejak 9 Juni 2017 lalu. Kala itu, mereka kalah 1-3 dari Bhayangkara FC.
Â
Advertisement
Head to Head:
11/02/18 Sriwijaya FC 0 - 0 Bali United
30/10/17 Bali United 3 - 2 Sriwijaya FC
19/07/17 Sriwijaya FC 2 - 2 Bali United
07/02/17 Bali United 2 - 2 Sriwijaya FC
11/12/16 Sriwijaya FC 2 - 1 Bali United
19/08/16 Bali United 1 - 0 Sriwijaya FC
 Eka Setiawan