Masa Depan Tak Jelas di Real Madrid, PSG Siap Boyong Benzema

Di Real Madrid, performa Benzema belum juga maksimal.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 23 Feb 2018, 13:00 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2018, 13:00 WIB
Real Madrid, Pemain yang MemilikiGaji Tinggi
Karim Benzema. (AP/Francisco Seco)

Madrid - Paris Saint Germain (PSG) terus mengungkapkan keinginannya merekrut penyerang Real Madrid, Karim Benzema. Klub asal Prancis itu bahkan dikabarkan siap mengajukan tawaran pada bursa transfer musim panas mendatang.

Masa depan Benzema, yang juga berasal dari Prancis, bersama Real Madrid terus menjadi spekulasi. Performa yang tidak maksimal pada musim 2017-18 menjadi penyebab utama.

Sejauh ini, bersama Real Madrid Benzema baru mencetak tujuh gol dari 28 penampilan di semua kompetisi pada musim 2017-18. Hal tersebut membuat dirinya dianggap sudah habis.

Kembali ke Prancis menjadi satu di antara opsi terbaik untuk Benzema. Selain PSG, ada tiga klub lain yang juga tertarik menampung Benzema, yaitu Olympique Lyon, Marseille dan AS Monaco.

 

 

Upaya Antisipatif

Usaha PSG untuk mendatangkan Benzema merupakan tindakan antisipatif terhadap potensi kepergian Edinson Cavani. Penyerang asal Uruguay tersebut membuka peluang untuk hijrah dari Les Parisiens karena kehadiran Neymar.

Karim Benzema disebut akan mempertimbangkan opsi yang ia miliki. Kritikan yang mengalir deras di Real Madrid membuatnya membuka peluang untuk meninggalkan Santiago Bernabeu.

Sumber: www.Bola.com

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya