Allegri Pastikan Hormati Kontrak dengan Juventus

Kontrak Allegri di Juventus berlaku hingga 2020.

oleh Liputan6.com diperbarui 10 Mar 2018, 19:25 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2018, 19:25 WIB
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. (Andrea Di Marco/ANSA via AP)

Liputan6.com, Turin - Massimiliano Allegri tidak bakal meninggalkan Juventus sehabis 2017/2018. Dia ingin menghormati kontrak yang berlaku hingga 2020.

Allegri meraih kesuksesan besar di Turin setelah menangani Juventus pada tahun 2014. Ia sudah merengkuh tiga Scudetto beruntun dan berpeluang besar memenangkannya lagi pada akhir musim.

Kesuksesan Allegri tersebut membuatnya dikaitkan dengan sejumlah klub terutama Premier League. Arsenal dan Chelsea dikabarkan berminat meminang mantan pelatih AC Milan itu pada musim panas.

Namun, Allegri sepertinya masih belum ingin meninggalkan Juventus dalam waktu dekat. Sebab, ia masih ingin menghormati kontraknya bersama Juventus.

"Pindah klub musim panas ini? Tidak, karena saya punya kontrak sampai 2020," kata Allegri kepada Viasport Football.

Juventus sendiri akan kembali beraksi di pentas Serie A pada akhir pekan ini dengan menerima kunjungan Udinese di Allianz Stadium.

Sumber: Bola.net

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya