Susunan Pemain Newcastle United Vs Arsenal

Newcastle punya Ayoze Perez, Arsenal mengandalkan Aubameyang.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 15 Apr 2018, 18:49 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2018, 18:49 WIB
Prediksi Newcastle United Vs Arsenal
Prediksi Newcastle United Vs Arsenal (Liputan6.com/Trie yas)

Liputan6.com, Newcastle - Arsenal menyambangi markas Newcastle United dengan duet striker maut, Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette. Mesut Ozil absen membela The Gunners dalam laga lanjutan Liga Inggris ini.

Berlaga di St. James Park, Newcastle menurunkan Ayoze Perez dan Dwight Gayle di lini depan. Di lini tengah, Mohamed Diame dan Jonjo Shelbey jadi andalan tuan rumah.

Di bawah mistar gawang Arsenal, posisi Petr Cech belum tergantikan. Sementara Martin Dubravka dipercaya sejak menit pertama mengawal gawang The Magpies.

Granit Xhaka dan Mohamed Elneny jadi penyeimbang di lini tengah Arsenal. Joseph Wilock, Alex Iwobi membantu serangan dari second line tim tamu.

Jamal Lascelles, yang musim ini tampil mengesankan bersama Newcastle mendapat tugas berat menahan serangan Arsenal. The Gunners memainkan Shkodran Mustafi dan Rob Holding untuk berduet di jantung pertahanan.

 

Susunan pemain

Susunan pemain:

Newcastle United: Dubravka; Yedlin, Lascelles, Lejeune, Dummett; Ritchie, Shelvey, Diame, Kenedy; Perez, Gayle.

Arsenal: Cech; Chambers, Mustafi, Holding, Monreal; Elneny, Xhaka, Willock, Iwobi; Aubameyang, Lacazette.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya