Kiper Argentina Sergio Romero Disebut Absen di Piala Dunia 2018, Sang Istri Marah

Seharusnya Romero bisa mencicipi pengalaman ketiga tampil di Piala Dunia.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 24 Mei 2018, 19:40 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2018, 19:40 WIB
Cedera, Kiper Argentina Gagal Tampil di Piala Dunia 2018
Kiper Argentina Sergio Romero (AFP Photo/Juan Mabromata)

Buenos Aires - Timnas Argentina sudah mengumumkan kiper Sergio Romero terpaksa melewatkan Piala Dunia 2018 karena cedera. Konon, ada masalah pada lututnya yang akan memaksa Romero harus menjalani operasi.

Romero adalah kiper pilihan pertama Timnas Argentina sejak Piala Dunia 2010. Bahkan, meski tak mendapatkan menit bermain yang cukup selama berkostum Manchester United, Romero tetap unggul atas Willy Caballero dan Franco Armani.

Sayang, kiper berusia 31 tahun itu tampaknya tak akan bisa mencicipi Piala Dunia ketiganya. Timnas Argentina mengumumkan bahwa cedera tersebut akan membuat Romero absen di Piala Dunia 2018. Bahkan, mereka sudah mencari penggantinya, yakni Nahuel Guzman dari Tigres.

Hal tersebut langsung direspons istri Romero, Eliana Guercio. Ia menegaskan bahwa suaminya tersebut akan dalam kondisi siap untuk laga pertama Argentina di Grup D Piala Dunia kontra Islandia, 16 Juni 2018.

"Para dokter memberitahunya bahwa ia akan oke untuk Piala Dunia. Pemulihan (dari cedera) maksimal dua hingga tiga pekan. Tapi dengan bagaimana suami saya dan usaha yang ia lakukan, ia bisa siap untuk pertandingan pertama," kata Eliana kepada De La Manana.

 

Tak Terima

Cedera, Kiper Argentina Gagal Tampil di Piala Dunia 2018
Kiper Argentina Sergio Romero dan Willy Caballero bersiap mengikuti latihan di Ezeiza, Buenos Aires, (22/5). Di Piala Dunia 2018, Argentina tergabung di Grup D bersama Islandia, Kroasia, dan Nigeria. (AFP Photo/Juan Mabromata)

MU mendapatkan Romero dari Sampdoria pada musim panas 2015 dengan status bebas transfer. Kehadiran David De Gea membuat Romero kesulitan mendapatkan menit bermain. Sampai saat ini, ia baru memainkan 38 pertandingan, mencetak 25 clean sheet dan kebobolan 16 gol.

"Ada banyak orang yang ingin ia keluar. Mereka mengatakan itu hancur untuk membenarkannya. Saya bosan dengan kebohongan," ujar Eliana.

 

Kurang Kompeten

Eliana pun menyebut, orang itu yang berbicara itu tidak kompeten. "Kurang informasi, pengecut, atau memiliki kepentingan pribadi, yang dalam semua masalah akan jadi alasan yang buruk," papar Eliana.

Timnas Argentina sendiri sudah mengumumkan 23 pemain yang akan dibawa ke Piala Dunia 2018. Dari daftar tersebut, secara mengejutkan pelatih Jorge Sampaoli tak menyertakan nama penyerang Inter Milan, Mauro Icardi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya