Sule Sebut Luka Modric Pemimpin Sejati Kroasia

Luka Modric berhasil mengantar Kroasia ke final Piala Dunia 2018. Akan tetapi, mereka tumbang 2-4 di tangan Prancis.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 17 Jul 2018, 16:55 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2018, 16:55 WIB
FOTO: Lewat Drama Adu Penalti, Kroasia Singkirkan Rusia
Gelandang Kroasia, Luka Modric (AP/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Jakarta - Mantan pemain Timnas Nigeria, Abdul Sule, mengakui kehebatan Kapten Kroasia, Luka Modric. Di mata Sule, Modric memang pemain terbaik di Piala Dunia 2018.

Luka Modric berhasil mengantar Kroasia ke final Piala Dunia 2018. Akan tetapi, mereka tumbang 2-4 di tangan Prancis.

Meski kalah, namun kehebatan Luka Modric diakui. Buktinya, gelandang Real Madrid itu terpilih sebagai pemenang Bola Emas Piala Dunia.

"Saya pikir Modric pantas mendapatkan Bola Emas dan bahkan lebih karena dia pemain yang paling luar biasa di turnamen ini. Modric adalah pemimpin sejati dari tim Kroasia dan setiap anggota tim memberinya penghormatan. Mereka mempercayainya dan dia memiliki bola hampir setiap waktu dan dia seperti yang memutuskan semua yang terjadi di tim," kata Sule seperti dilansir Soccerway.

Gelandang Sempurna

(AP Photo/Martin Meissner)

"Modric mampu menghindari ruang sempit. Dia tahu kapan harus mundur dan juga melepaskan bola. Saya sangat menyukai tim Kroasia karena semangat juang dan disiplin taktis yang mereka miliki secara keseluruhan."

"Saya pikir itulah yang membimbing mereka, bahkan ketika mereka tidak memiliki pemain yang luar biasa, tetapi kepercayaan mereka pada Modric dan kepercayaannya pada teman-temannya memberi mereka inspirasi. Fakta bahwa mereka kalah di final tidak membatalkan pencapaian Kroasia," Sule menambahkan.

Statistik Modric

Luka Modric sendiri sudah membela Kroasia sejak 2006. Ia mengoleksi 113 caps dengan torehan 14 gol.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya