Demi Gelar Liga 1, Persib Pantang Imbang dengan PSMS

Duel Persib kontra PSMS akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (9/11/2018).

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 08 Nov 2018, 19:10 WIB
Diterbitkan 08 Nov 2018, 19:10 WIB
Persib Bandung
Pemain Persib Bandung (Abelda Gunawan)

Liputan6.com, Gianyar - Persib Bandung masih punya peluang meraih gelar juara Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Karena hal tersebut, Maung Bandung pantang berbagi angka menghadapi PSMS Medan.

Duel Persib kontra PSMS akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (9/11/2018). Di laga ini, pelatih Maung Bandung, Mario Gomez menargetkan kemenangan.

"Pertandingan besok tentu kami tidak boleh kalah. Tiga poin wajib kami dapatkan untuk terus mendekati PSM (Makassar) di posisi pertama. Ini pertandingan yang sangat penting bagi kami," kata pelatih berkebangsaan Argentina tersebut, dikutip dari situs resmi klub.

Kendati demikian, pada laga melawan PSMS, Persib tak diperkuat empat pemain andalannya, Jonathan Bauman, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi serta gelandang Oh In-Kyun yang terkena kartu merah.

"Semua pemain Persib sudah siap dimainkan dan kami punya beberapa alternatif pengganti mereka. Saya rasa itu tidak menurunkan niat kami untuk menang besok," ujar Gomez.

Sudah di Bali

Persib Jajal Stadion PTIK
Pelatih Persib, Mario Gomez (kiri) memberi arahan jelang latihan resmi. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Persib sendiri sudah berada di Bali. Mereka telah menggelar latihan resmi di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Giajar, pada Kamis (8/11/2018) pagi.

Sesi latihan tersebut diikuti 18 pemain. Sesi latihan itu sekaligus menjadi persiapan terakhir skuat Maung Bandung dalam meracik taktik dan strategi.

 

Berikut 18 Pemain Persib ke Bali:

Kiper: Made Wirawan, M. Nathsir Fadhil M

Pemain Belakang: Bojan Malisic, Supardi, Victor Igbonefo, Indra Mustafa, Henhen Herdiana, Tony Sucipto, Ardi Idrus

Pemain Tengah: Hariono, Atep, Eka Ramdani, Kim Jeffrey Kurniawan, Agung Mulyadi, Puja Abdillah, Ghozali Siregar

Pemain Depan: Ezechiel N’Douassel, Patrich Wanggai

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya