Liverpool - Liverpool rupanya belum puas dengan skuat yang ada saat ini. Terbaru, The Reds mengincar bintang Schalke, Weston Mckennie.
Jurgen Klopp merupakan tipikal manajer yang gemar mencari pemain serbabisa. Ia menilai kalau pemain dengan karakteristik tersebut bisa memberikan nilai tambah untuk Liverpool.
Advertisement
Baca Juga
Kriteria tersebut terdapat di McKennie. Selain sebagai gelandang, ia bisa juga ditempatkan sebagai pemain bertahan.
Faktor itu menjadi pertimbangan utama Jurgen Klopp untuk mendatangkan McKennie. Saat ini, McKennie masih berusia 20 tahun. Hal itu bisa menjadikan McKennie masuk dalam rencana jangka panjang Liverpool.
McKennie meninggalkan Amerika Serikat pada 2016 dan bergabung ke akademi Schalke. Ia menembus skuat utama The Royal Blues pada musim 2017-18.
Keberhasilan McKennie menembus skuat utama Schalke membuatnya dipanggil timnas senior Amerika Serikat. McKennie mencetak gol ke gawang Portugal pada laga perdananya untuk Amerika Serikat.
Kehadiran McKennie bisa menambah alternatif di lini tengah Liverpool yang sudah diisi Jordan Henderson, Naby Keita, dan Fabinho.
Â
Liverpool Siapkan Rp367 Miliar
Liverpool menjadikan Weston McKennie sebagai incaran utama. The Reds tak menutup kemungkinan memboyong McKennie pada Januari 2019.
Namun, jika Schalke tak membiarkan sang pemain hengkang, Liverpool akan kembali pada bursa transfer musim panas 2019.
Liverpool disebut harus menyiapkan dana sebesar 20 juta pound (Rp367 miliar) untuk memboyong McKennie dari Schalke.
Sumber: Bola.com
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement