Bale Butuh Dukungan di Real Madrid

Bale meninggalkan Tottenham dan gabung Real Madrid pada 2013. Ia telah membela Los Blancos dalam 223 pertandingan dan mencetak 101 gol.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 28 Mar 2019, 08:30 WIB
Diterbitkan 28 Mar 2019, 08:30 WIB
Bintang Real Madrid yang Diramalkan Pindah ke Premier League
Winger Real Madrid, Gareth Bale (AFP/Oscar del Pozo)

Liputan6.com, Madrid - Eks pemain Real Madrid, Rafael van der Vaart, ikut prihatin dengan situasi Gareth Bale di Santiago Bernabeu. Menurut dia, pemain asal Wales itu butuh dukungan untuk bangkit.

Bale meninggalkan Tottenham dan gabung Real Madrid pada 2013. Ia telah membela Los Blancos dalam 223 pertandingan dan mencetak 101 gol.

Bale juga menyumbangkan empat gelar Liga Champions, tiga Piala Super Eropa, tiga Piala Dunia Antarklub, satu trofi La Liga, satu Copa del Rey, dan satu Piala Super Spanyol.

Meski banjir prestasi, namun Bale sering dikritik. Sebab, ia tak mau belajar bahasa Spanyol dan sering cedera. Selain itu, Bale juga kurang akrab dengan rekan-rekannya.

"Ini aneh, tetapi di Belanda kami mengatakan bahwa kadang-kadang Anda perlu menjadi brengsek. Anda juga bisa menjadi brengsek yang positif. Bale bernilai 100 juta euro. Real Madrid membayar banyak uang dan Bale harus tampil bagus. Pada tahun terakhirnya di Tottenham, dia mengambil setiap tendangan bebas, dia memutuskan segalanya," kata Van der Vaart kepada Evening Standard.

"Itu yang harus dia lakukan sekarang. Saya menyadari itu sulit, karena Anda memiliki begitu banyak pemain bagus, tetapi dia harus melakukannya lebih sering."

 

 

Butuh Kepercayaan

(AFP/Gabriel Bouys)

"Bale adalah pemain yang luar biasa, tetapi dia adalah orang yang harus merasakan kepercayaan. Tapi saya tahu Madrid adalah klub yang sulit jika Anda tidak memenuhi harapan. Tidak masalah jika Anda Cristiano Ronaldo, Bale atau Van der Vaart - mereka akan membuang Anda setelah hanya satu tahun."

"Anda harus menghadapinya, dan saya tidak tahu apakah Bale bisa melakukan itu. Saya mengenalnya sebagai pribadi dan saya selalu berharap dia akan berkata, 'Oke, aku akan bangkit'. Saya tidak berpikir itu akan terjadi, tetapi itu akan menjadi cerita yang bagus," Van der Vaart menambahkan.

Posisi 3

Madrid sendiri kini berada di peringkat tiga klasemen La Liga. Los Blancos tertinggal 12 poin dari Barcelona di singgasana.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya