Matthijs De Ligt Ajukan Dua Permintaan untuk MU

Masa depan kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt, masih di persimpangan antara Barcelona atau MU. Dia ajukan dua permintaan yang kemungkinan bisa dipenuhi MU.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 30 Mei 2019, 13:35 WIB
Diterbitkan 30 Mei 2019, 13:35 WIB
Pesepakbola muda
Kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt. (AFP/Aris Messinis)... Selengkapnya

Manchester- Masa depan kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt hingga kini belum jelas. Dia belum ambil sikap apakah bakal bergabung dengan Manchester United (MU) atau Barcelona.

Seperti rumor yang beredar belakangan, De Ligt punya permintaan soal transfer yang kemungkinan lebih bisa dipenuhi MU ketimbang Barcelona.  

Awanya De Ligt santer dikabarkan akan merapat ke Barcelona, karena sang agen, Mino Raiola, diklaim sudah bertemu perwakilan El Barca. Namun, perkembangan transfer tak terlalu signifikan hingga sekarang. Kondisi tersebut dimanfaatkan Setan Merah untuk mencoba menikung. 

Menurut klaim dari Mundo Deportivo, seperti dilansir Mirror, Rabu (29/5/2019), perkembangan terbaru menyebut De Ligt punya dua permintaan khusus yang sulit dipenuhi Barcelona. Jika MU bisa memenuhinya, kepindahan De Ligt ke Old Trafford bakal berjalan mulus.  

Permintaan De Ligt tersebut yaitu gaji dan kontrak lebih dari yang bisa disodorkan Barcelona, serta jaminan tempat di tim utama.  

Barcelona belum tentu bisa menjamin posisi di starting XI untuk De Ligt. Blaugrana punya stok melimpah di sektor bek tengah, sebut saja Gerard Pique, Clement Lenglet, dan Samuel Umtiti. Di MU, De Ligt jelas akan mendapat posisi di tim inti, tanpa kesulitan sama sekali. 

 

Gaji Fantastis

Matthijs de Ligt
Matthijs de Ligt terus menunjukkan kematangan bermain bersama Ajax Amsterdam dan Barcelona harus bayar mahal untuk merekrutnyam(EMMANUEL DUNAND / AFP)... Selengkapnya

Gaji besar juga bisa menjadi masalah bagi Barcelona. Selain ingin mendatangkan De Ligt, Barcelona juga butuh menyiapkan banyak dana untuk memboyong Antoine Griezmann, bahkan ada rumor mereka ingin memulangkan Neymar dari Paris Saint-Germain. 

Menurut rumor yang beredar pekan lalu, MU malah sedang bersiap menjadikan De Ligt sebagai pemain muda dengan bayaran tertinggi di dunia. Kans ini bisa membuat De Ligt mempertimbangkan kemungkinan berkiprah di Premier League. 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya