Liputan6.com, Vigo- Ronald Koeman begitu puas dengan kemenangan 3-0 Barcelona atas Celta Vigo di Balaidos pada lanjutan Liga Spanyol, Jumat (2/10/2020) dini hari WIB. Barcelona menang dengan 10 pemain saja sejak menit ke-42.
Bek Barcelona, Clement Lenglet mendapatkan dua kartu kuning sehingga harus tinggalkan lapangan. Dia mendapatkan kartu kuning sebelumnya pada menit ke-23.
Baca Juga
Kartu kuning kedua harus diberikan wasit setelah Lenglet melakukan pelanggaran kepada Denis Suarez. Hampir setengah babak lebih Barcelona main dengan 10 pemain.
Advertisement
Koeman mengaku bangga melihat Barcelona bisa bereaksi dengan baik lawan Vigo. 10 pemain ternyata tidak masalah selama pemain bermain disiplin.
"Anda bisa debat apakah itu kartu kuning atau tidak. Itu hukuman berat, tapi sulit jadi wasit," ujar Koeman soal laga Barcelona seperti dikutip Marca.
Â
Saksikan Video Barcelona di Bawah Ini:
Bangga
Koeman senang karena pemain masih fokus dengan 10 pemain. Para pemain bisa menemukan solusi untuk tampil dengan 10 pemain saja.
"Itu keputusan yang tak perlu dibahas. Lebih penting bicara bagaimana main saat kurang satu pemain ketimbang bicarakan soal kartu merah itu," ujar Koeman.
"Saya sangat bangga dengan penampilan tim ini. Kami tampil sangat bagus dengan kedisiplinan pemain. Kami bahkan menang tanpa satu pemain."
Â
Advertisement
Trek Bagus
Â
Koeman meyakini hasil meyakinkan lawan Vigo dengan 10 pemain menunjukkan satu hal.Barcelona sudah ada di trek yang benar.
"Hasil ini membuat kami berpikir sudah berada di tren yang benar," ujarnya.
Â
Aksi Fati dan Messi
Â
Lionel Messi dan Ansu Fati menjadi kunci kehebatan Barcelona.
"Mereka sangat bagus, sama seperti seluruh pemain. Leo bisa main tanpa bola," ujarnya.
Advertisement
Klasemen Liga Spanyol
Â