Liputan6.com, Jakarta Manchester United atau MU akan menghadapi West Ham United di babak perdelapan final Piala FA 2020/2021, Rabu dinihari WIB (10/2/2021) di Old Trafford. Skuat Ole Gunnar Solskjaer diprediksi bisa memenangkan laga ini.
MU juga punya catatan sangat baik saat bertemu West Ham. Mereka tak terkalahkan dalam 15 laga terakhirnya melawan West Ham di Old Trafford. Itu adalah satu faktor lain yang membuat MU lebih difavoritkan dalam pertemuan mereka kali ini.
Baca Juga
Musim ini MU dan West Ham sudah bertemu sekali di Liga Inggris di kandang West Ham pada pekan ke-11. Marcus Rashford dkk memenangi laga tersebut dengan skor 3-1.
Advertisement
Setan Merah pun kemungkinan akan lebih fokus di ajang ini menyusul hasi mengecewakan di liga. Usai ditahan Everton 3-3, perjuangan mereka mengejar pimpinan klasemen Manchester City semakin sulit.
Kans MU merebut takhta pun berkurang. Mempertimbangkan itu, mereka bisa berpaling ke Piala FA dalam usaha meraih trofi pada musim ini.
Simak Video Menarik Berikut Ini
Tak Bisa Tampil
Namun, pasukan Solskjaer tetap harus berjuang keras. Pasalnya, West Ham bukanlah lawan mudah. The Hammers menunjukkan kredibilitas dengan menembus papan atas Liga Inggris.
Menariknya, West Ham kini memiliki pemain pinjaman MU Jesse Lingard. tak bisa tampil dalam laga ini. Sayang, pemain 28 tahun Inggris itu tak boleh bermain melawan parent club-nya (sesuai kesepakatan kedua klub). Selain itu, dia juga berstatus cup-tied, karena sudah pernah tampil bersama MU di FA Cup musim ini, yakni di putaran ketiga kontra Watford.
Advertisement
Perkiraan Susunan Pemain
MU (4-2-3-1): Henderson; Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Shaw; Fred, McTominay; Rashford, Fernandes, Greenwood; Cavani.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Jones (cedera), Pogba (sangat meragukan), Bailly (meragukan).
West Ham (4-2-3-1): Fabianski; Fredericks, Dawson, Diop, Cresswell; Noble, Rice; Bowen, Lanzini, Fornals; Yarmolenko.
Pelatih: David Moyes.
Info skuad: Masuaku (cedera), Soucek (skorsing).
Head to Head
05/12/20: West Ham vs MU 1 - 3
23/07/20: MU vs West Ham 1 - 1
22/09/19: West Ham vs M 2 - 0
13/04/19: MU vs West Ham 2 - 1
29/09/18: West Ham vs MU 3 - 1
5 Pertemuan Terakhir
06-12-2020 West Ham 1-3 MU (EPL)
23-07-2020 MU 1-1 West Ham (EPL)
22-09-2019 West Ham 2-0 MU (EPL)
13-04-2019 MU 2-1 West Ham (EPL)
29-09-2018 West Ham 3-1 MU (EPL).
Advertisement
Laga Terakhir
5 Laga Terakhir MU
25-01-21 MU 3-2 Liverpool (FA Cup)
28-01-21 MU 1-2 Sheffield United (EPL)
31-01-21 Arsenal 0-0 MU (EPL)
03-02-21 MU 9-0 Southampton (EPL)
07-02-21 MU 3-3 Everton (EPL).
5 Laga Terakhir West Ham
23-01-21 West Ham 4-0 Doncaster (FA Cup)
27-01-21 Palace 2-3 West Ham (EPL)
31-01-21 West Ham 1-3 Liverpool (EPL)
04-02-21 Aston Villa 1-3 West Ham (EPL)
07-02-21 Fulham 0-0 West Ham (EPL).