Erik Ten Hag Latih MU, Pemain Ini Dapat Durian Runtuh

Ten Hag bisa memberikan kesempatan kedua pada pemain MU ini jika jadi melatih di Old Trafford.

oleh Thomas diperbarui 08 Apr 2022, 18:30 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2022, 18:30 WIB
Foto: 5 Pemain Incaran Erik ten Hag Bersama Barcelona Musim Depan, Dominasi Ajax Amsterdam
Calon kuat pelatih MU Erik Ten Hag. (AFP/ANP/Pieter Stam de Jonge)

Liputan6.com, Jakarta- Isu bergabungnya Erik ten Hag ke Manchester United sebagai manajer baru mulai musim depan semakin santer berkembang. Ten Hag kabarnya akan memenangi persaingan dengan Mauricio Pochettino.

MU diperkirakan akan mengumumkan pelatih baru untuk menggantikan caretaker Ralf Rangnick pada akhir April 2022. Pelatih baru ini bakal bertugas mulai musim 2022/2023.

Awalnya ada dua nama kuat yakni Ten Hag dan Pochettino. Namun kabar yang beredar di Old Trafford sepekan terakhir, mulai mengerucut ke Ten Hag.

Pria plontos itu membuat manajemen MU terkesan berkat polesan cemerlangnya di Ajax Amsterdam. MU berharap Erik Ten Hag bisa mengulangi kisah suksesnya di Old Trafford.

MU lebih mudah merekrut Ten Hag daripada Pochettino. Hubungan MU dengan Ajax sangat harmonis. Ada legenda MU Edwin van der Sar yang bekerja di Ajax.

Ten Hag juga diketahui tergoda menukangi MU. Dia ingin keluar dari zona nyaman dan mencoba petualangan baru. Ten Hag juga sudah mulai belajar bahasa Inggris.

Bila Ten Hag benar-benar menjadi pelatih MU musim depan, gelandang Donny van de Beek bakal ketiban durian runtuh. Pemuda Belanda itu diklaim The Sun akan mendapat kesempatan kedua.

 

 

 


Kesayangan

Manchester United Dipermalukan Crystal Palace di Old Trafford
Pemain Manchester United, Donny van de Beek (Richard Heathcote/Pool via AP)

Ten Hag hampir pasti akan mempertahankan Van de Beek di skuad utama MU musim depan. Ten Hag yang mengorbitkan Van de Beek di Ajax sebelum akhirnya dibeli MU tahun 2020 lalu.

Saat masih di Ajax, Van de Beek termasuk salah satu pemain kesayangan Ten Hag. Duet Van de Beek dengan Frenkie de Jong jadi andalan di lini tengah.

Van de Beek sendiri tak terpakai di MU sejak direkrut dari Ajax. Baik Ole Gunnar Solskjaer maupun Ralf Rangnick tak mampu memaksimalkan kemampuan pemain 24 tahun itu.


Everton

Kehadiran Ten Hag bakal menjadi titik balik bagi Van de Beek. Saat ini Van de Beek dipinjamkan MU ke Everton sejak Januari lalu.

Van de Beek sebenarnya tak sukses saat dipinjamkan ke Everton, namun Ten Hag diyakini masih akan terus memakai jasanya di MU musim depan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya