Real Madrid Selangkah Lagi Rebut Pemain Bidikan PSG dan Man Utd

Real Madrid tinggal negoisasikan soal bonus dengan AS Monaco terkait pemain yang jadi incaran PSG dan Man Utd ini.

oleh Defri Saefullah diperbarui 01 Jun 2022, 11:00 WIB
Diterbitkan 01 Jun 2022, 11:00 WIB
Foto: 5 Pemain Potensial yang Bisa Meneruskan Peran Jordan Henderson di Liverpool
Aurelien Tchouameni terkenal dengan kemampuannya untuk melakukan recovery dan memenangkan penguasaan bola. Ia juga mahir secara teknis dan pandai mengolah bola melalui lini tengah AS Monaco. Liverpool dikabarkan tertarik untuk mengamankan jasanya musim panas ini. (AFP/Valery Hache)

Liputan6.com, Madrid- Real Madrid dikabarkan selangkah lagi untuk pemain bidikan PSG dan Manchester United atau MU, Aurelien Tchouameni. Madrid dan klub Tchoameni, AS Monaco kini hanya tinggal negoisasi soal bonus saja.

Aurelien Tchouameni kabarnya sudah dipasangi harga tinggi sekitar 80 juta euro plus beberapa variabel. Monaco kemungkinan bisa mendapatkan uang lebih dari yang disebutkan di atas.

Awalnya transfer Tchouameni tak mungkin terjadi saat Madrid membujuk Kylian Mbappe. Namun kini semuanya jadi memungkinkan karena Madrid berlimpah uang.

Penolakan Mbappe membuat Madrid alihkan target utama kepada gelandang bertahan asal Prancis ini. Kebetulan dia juga jadi target PSG sehingga bisa membalaskan dendam.

Kehadiran Tchuameni tak hanya menambah kekuatan Madrid. Namun Tchouameni juga menambah gengsi bagi Madrid yang baru saja bersuka cita usai jadi juara Liga Champions.

 

Mahal

Foto: 5 Transfer Besar yang Bisa Terjadi pada Musim Panas 2022
Aurelien Tchouameni menunjukkan performa yang cukup apik bersama AS Monaco. Liverpool kabarnya ingin mendatangkan gelandang 22 tahun tersebut ke Anfield. Menurut laporan, AS Monaco sudah siap berpisah dengan Tchouameni pada musim panas nanti. (AFP/Nicolas Tucat)

Tchouameni banyak disukai klub lain. Selain PSG dan MU, Liverpool juga tertarik datangkan gelandang AS Monaco ini.

Inilah yang membuat harga Tchouameni melejit menjadi mahal. PSG mencoba turunkan Luis Campos sebagai direktur sport baru tapi gagal membujuknya.

Jurgen Klopp juga kabarnya sudah terbang ke Monaco untuk membujuknya. Namun daya tarik Madrid terlalu besar bagi Tchouameni untuk ditolak.

 

100 Juta Euro

Aurelien Tchouameni - Monaco
Gelandang Monaco Aurelien Tchouameni (kiri) bersaing dengan Pemain Nimes Yassine Benrahou dalam laga Ligue 1 Prancis di Stadion Costieres, Nimes, Prancis, 7 Februari 2021. (NICOLAS TUCAT / AFP)

 

Kabarnya harga akhir Tchouameni berkisar 100 juta euro. Ada tambahan 20 juta euro dalam bentuk beberapa variabel.

Bonus ini sepertinya bakal mudah dipenuhi. Namun ada juga kabarnya bonus bisa tercapai kalau pemain Timnas Prancis ini masuk dalam 10 besar pemain terbaik di dunia.

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya