Juventus Bisa Berhemat, Paul Pogba Dapat Tawaran Fantastis dari Klub Arab Saudi

Juventus berpotensi untuk menghemat pengeluaran mereka musim depan. Pasalnya, Paul Pogba minim kontribusi di Turin, menjadi incaran klub Arab Saudi dalam bursa transfer musim panas 2023.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 13 Jul 2023, 22:47 WIB
Diterbitkan 12 Jul 2023, 20:30 WIB
Foto: Deretan Pemain yang Kembali ke Pelukan Si Nyonya Besar
Juventus berpotensi ditolong oleh klub Arab Saudi di bursa transfer musim panas 2023. Al Ahli kabarnya berniat merekrut Paul Pogba yang minim kontribusi di Turin sejak kedatangannya dari Manchester United. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Jakarta Juventus berpotensi bisa menghemat pengeluaran mereka musim depan. Pasalnya, Paul Pogba minim kontribusi di Turin, menjadi incaran klub Arab Saudi dalam bursa transfer musim panas 2023.

Sebagaimana diketahui, Pogba sebenarnya belum lama kembali ke Juventus. Pesepak bola berusia 30 tahun itu pulang dengan status bebas transfer pada musim panas lalu, usai masa kerjanya bersama Manchester United berakhir.

Sayangnya, periode kedua Pogba bersama Si Nyonya Tua tak berjalan sesuai harapan. Ia kehilangan banyak waktu untuk tampil di lapangan hijau lantaran mengalami badai cedera yang memaksanya menepi.

Situs Transfermarkt mencatat Pogba cuma tampil dalam 10 laga bersama Juventus di semua ajang musim lalu. Dari total pertandingan tersebut, hanya ada satu assist yang berhasilkan dia sumbangkan bagi Bianconeri di Liga Europa.

Buruknya statistik Pogba nampaknya membuat Si Nyonya Tua harus berpikir berulang kali jika ingin terus-terusan menampung pemain asal Prancis di markasnya.

Media Italia, La Gazzetta dello Sport pada awal bulan ini pun melaporkan, Juventus tak keberatan melego gelandang kelahiran 1993 itu apabila ada tawaran yang masuk akal di bursa transfer musim panas 2023.

Juventus Bisa Ditolong Klub Arab Saudi

Foto: Debut Kedua Paul Pogba untuk Juventus, Bawa Si Nyonya Tua Menangkan Derby Della Mole
Pemain Juventus, Paul Pogba memberikan salam penghormatan kepada penonton setelah laga lanjutan Liga Italia 2022/2023 melawan Torino yang berlangsung di Allianz Stadium, 28 Februari 2023. (AFP/Marco Bertorello)

Klub Arab Saudi, Al Ahli berpeluang menjadi penolong Juventus di tengah kebimbangan soal masa depan Paul Pogba. Kabar menyebut tim asal Timur Tengah bersedia menampung pemain asal Prancis musim depan.

Tak hanya itu, Al Ahli juga berencana memberi tawaran fantastis kepada Pogba. Pihak klub konon akan menyodorkan kontrak berdurasi tiga tahun dengan nilai mencapai 100 juta euro ditambah bonus, apabila Pogba bersedia menyegel kesepakatan di Arab Saudi.

Menurut SportBible, hingga kini belum ada proposal resmi yang diajukan Al Ahli terkait rencana perekrutan Pogba. Walau begitu pembicaraan verbal nampaknya sudah dilakukan dengan agen sang pemain, Rafaella Pimenta.

Adapun Pogba sendiri hingga kini belum yakin apakah dia akan memilih hijrah ke Arab Saudi. Ia masih berencana mengambil waktu untuk membuat keputusan, sembari ikut bersiap menyambut musim baru.

Juventus Bakal Untung Besar

Foto: Debut Kedua Paul Pogba untuk Juventus, Bawa Si Nyonya Tua Menangkan Derby Della Mole
Pemain Juventus, Paul Pogba berlari memasuki lapangan pada laga lanjutan Liga Italia 2022/2023 melawan Torino yang berlangsung di Allianz Stadium, 28 Februari 2023. Pogba menggantikan Enzo Barrenechea pada menit ke-69. (AFP/Marco Bertorello)

Bagi Juventus, penjualan Paul Pogba ke kubu Arab Saudi jelas bakal memberi keuntungan besar. Selain membantu mengeluarkan pemain minim kontribusi, Bianconeri juga bisa berhemat berkat kepergian Pogba ke Al Ahli.

Laporan Daily Mail yang dilansir dari SportBible mengungkap Paul Pogba saat ini masih memiliki tiga tahun dalam kontraknya di Turin. Juventus pun diperkirakan bakal menghemat pengeluaran gaji hingga 26,9 juta poundsterling apabila melepas Pogba ke klub lain.

Bianconeri pun tak berniat memasang tag harga terlalu mahal bagi klub yang memianti jasa Pogba. Kubu Serie A cuma menginginkan mahar senilai 10 juta euro dari penjualan sang pemain di bursa transfer musim panas

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya