Alami Kerugian Besar, Manchester United Susun Lagi Tim Kepemimpinan Baru

Di tengah situasi keuangan yang merugi, Manchester United berencana untuk merekrut Marc Armstrong, yang diperkirakan akan meninggalkan perannya sebagai Chief Revenue Officer di PSG.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 12 Sep 2024, 17:00 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2024, 17:00 WIB
Manchester United - Ilustrasi Logo MU
Manchester United - Ilustrasi Logo MU (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Manchester United tengah mempersiapkan untuk merekrut lagi petinggi baru. Padahal mereka telah mengumumkan kerugian finansial yang besar dalam laporan keuangan klub terbaru.

Berdasarkan laporan keuangan, Manchester United melaporkan adanya kerugian bersih sebesar 113,2 juta pounds tahun ini. Meskipun mengkhawatirkan, MU diperkirakan tidak akan melanggar Aturan Keuntungan dan Keberlanjutan (PSR) Liga Inggris karena tidak semua pengeluaran bertentangan dengan perhitungan mereka.

Di tengah situasi keuangan mereka, klub berencana untuk merekrut Marc Armstrong, yang diperkirakan akan meninggalkan perannya sebagai Chief Revenue Officer di Paris Saint-Germain untuk memperkuat Man United yang dimiliki INEOS.

Armstrong sebelumnya bekerja dengan FA, NFL, dan NBA dan memainkan peran penting dalam meningkatkan pendapatan PSG untuk memenuhi peraturan Financial Fair Play.

Dia akan bekerja dengan Jean-Claude Blanc, yang ditunjuk sebagai direktur Man United. Sebelumnya, Setan Merah mengalami perombakan besar di tingkat dewan direksi. Omar Berrada meninggalkan Manchester City untuk menjadi CEO klub, Jason Wilcox dan Dan Ashworth juga menduduki posisi penting.

Kembalikan Manchester United ke Puncak Sepak Bola Eropa

Manchester United vs West Ham United di Piala FA
Bek Swedia Manchester United atau MU Victor Lindelof (Kiri) bersaing dengan bek West Ham United Ben Johnson pada putaran kelima Piala FA di Old Trafford, Kamis (2/3/2023) dinihari WIB. Hasil ini sekaligus memantapkan langkah MU melaju ke perempat final Piala FA menyusul Manchester City maupun Fulham. (Lindsey Parnaby / AFP)... Selengkapnya

Berrada mengungkapkan tim kepemimpinan baru bertekad untuk mengembalikan klub ke 'puncak sepak bola Eropa. "Ini merupakan musim sepi yang sibuk bagi klub dengan kamp pelatihan yang sukses untuk tim putra dan putri kami," katanya.

"Kami telah memperkuat tim utama putra kami dengan lima pemain yang menarik dan menerapkan struktur kepemimpinan sepak bola baru untuk memberikan dukungan yang lebih besar kepada manajer kami, Erik ten Hag," ujarnya.

Memiliki Akses ke Fasilitas Pelatihan Kelas Dunia

Foto: Aksi Victor Lindelof Si Penyelamat Muka MU saat Melawan Luton Town di Liga Inggris
Pemain Manchester United, Victor Lindelof, berbincang dengan kapten Bruno Fernandes setelah mencetak gol ke gawang Luton Town pada pekan ke-12 Premier League 2023/2024 di Stadion Old Trafford, Sabtu, (11/11/2023). Victor Lindelof sukses menjadi pembeda sekaligus penyelamat muka MU yang tampil di hadapan pendukungnya sendiri. (AFP/Oli Scarff)... Selengkapnya

"Dan Ashworth diangkat sebagai direktur olahraga dan Jason Wilcox bergabung dengan kami sebagai direktur teknis, dua profesional yang sangat berpengalaman dan sangat dihormati yang akan menambah kedalaman tim kami."

"Kami telah menambahkan enam pemain ke tim wanita kami dan berinvestasi untuk memastikan semua tim kami memiliki akses ke fasilitas pelatihan kelas dunia di Carrington yang telah direnovasi sepenuhnya," kata Berrada.

Fokus Ciptakan Masa Depan Klub yang Cemerlang

Foto: Sir Jim Ratcliffe, Miliarder Inggris yang Dikabarkan Tertarik Beli Manchester United
Sir Jim Ratcliffe (tengah) sendiri merupakan miliarder Inggris yang lahir di Failsworth, Manchester. Ia mengungkapkan bahwa sejak kecil dirinya memang merupakan penggemear MU. (AFP/Valery Hache)... Selengkapnya

"Kami juga senang telah memperpanjang kemitraan utama kami dengan Snapdragon, setelah awal yang sangat baik, selama dua tahun lagi sebagai tambahan dari masa jabatan tiga tahun awal," imbuhnya.

"Saat saya memulai peran baru saya sebagai kepala eksekutif klub bersejarah ini, kami semua sangat fokus untuk bekerja sama guna menciptakan masa depan yang cerah dengan kesuksesan sepak bola sebagai intinya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya