Hasil Pertandingan Grup F Liga Europa

Eintracht Frankfurt libas Apoel Nicosia 0-3. Bordeaux dipecundangi Maccabi Tel Aviv dengan skor 1-2.

oleh Liputan6 diperbarui 04 Okt 2013, 07:44 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2013, 07:44 WIB
eintracht-frankfurt-131004a.jpg

Eintracht Frankfurt tampil impresif dalam dua pertandingan di babak penyisihan Grup F Liga Europa. Kemenangan kedua Frankfurt berhasil diraih saat bertandang ke Siprus untuk menantang Apoel Nicosia. Kemenangan ini pun membawa Frankfurt ke puncaki klasemen sementara Grup F dengan enam poin.

Di pertandingan yang lain di Grup F, Bordeaux harus menelan pil pahit setelah dipermalukan Maccbi Tel Aviv. Bordeaux yang bermain di kandang sendiri harus menyerah dengan skor 1-2. Kemenangan ini membawa Tel-Aviv meraih poin penuh pertama mereka.

Kekalahan yang diterima Bordeaux pun membuat wakil Prancis itu terpuruk di posisi paling dasar tanpa satu poinnya. Sedangkan Apoel berada di peringkat ketiga, dan Tel-Aviv yang berada di posisi ketiga.

Apoel Dipermalukan Frankfurt di Kandang Sendiri
Bukannya menorehkan hasil positif ketika bermain di kandang sendiri, Apoel malah menerima kekalahan telak dari lawannya. Diawali gol bunuh diri dari Nektarios Alexandrou di menit 27, Apoel mendapat mimpi buruknya.

Akan tetapi, Frankfurt bisa menambah keunggulannya di babak kedua, tepatnya pada menit 59. Frankfurt berhasil menggandakan keunggulannya berkat usaha Srdan Lakic yang bekerja sama dengan Vaclav Kadlec.

Tujuh menit berselang, Frankfurt memantapkan kemenangannya setelah Sebastian Jung mengkonversi operan Johannes Flum menjadi gol ketiga untuk Frankfurt. Klub besutan Armin Veh menang telak 0-3.

Sempat Unggul, Bordeaux Dilibas Tel Aviv
Bordeaux mencoba meraih poin pertamanya di match-day kedua babak penyisihan grup ketika menjamu wakil Israel, Tel Aviv, di Stadion Jacques Chaban-Delmas. Kedua tim yang sama-sama membutuhkan tiga poin bermain dengan penuh semangat. Namun, hingga babak pertama usai skor imbang 0-0 tidak berubah.

Memasuki babak kedua, barulah tercipta banyak gol. Bordeaux berhasil unggul pada menit 48, ketika operan Diego Rolan berhasil dimanfaatkan Jussie Ferreira dan membuat Bordeaux unggul 1-0.

Tapi sayang, keunggulan Bordeaux hanya bertahan hingga menit 71. Sebab, pada menit tersebut Tel-Aviv berhasil menyamakan kedudukan kala umpan Rade Prica dikonversi Barak Itzhaki menjadi gol.

Sembilan menit kemudian petaka menimpa Bordeaux. Assist Prica kepada Dor Micha berbuah gol. Tel-Aviv pun unggul 1-2 hingga pertandingan usai.(Gan)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/1g96yo5">Mimpi Evan Dimas Jadi Kenyataan</a>
* <a href="http://bit.ly/16mhvz3">Bocah 14 Tahun Incaran MU, Milan dan Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/1g96Mf1">Kiper Timnas U-19 Merasa Harus Biasakan Diri Terhadap Dua Hal</a>
* <a href="http://bit.ly/15P3q9q">Kisah Michael Jordan: Raja Slam Dunk itu Dulu Biang Gagal [1]</a>
* <a href="http://bit.ly/18zTcNv">Ini Skuat Indonesia Lawan China</a>

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya