Suporter Newcastle United, Barry Rogerson, dikenakan hukuman 12 bulan penjara serta larangan datang ke stadion selama enam tahun oleh Persidangan Newcastle pada Kamis (24/10/2013). Pria berusia 45 tahun itu dinyatakan bersalah oleh pengadilan karena memukul kuda patroli saat derby Tyne-Wear, antara Newcastle melawan Sunderland di St James Park, April lalu.
"Anda datang ke pertandingan sepak bola dan pada saat pertandingan berakhir, anda terlihat mabuk serta menepuk tangan anda ke kuda polisi. Padahal ketika itu polisi meminta anda untuk berjalan. Ketika kerumunan melonjak, pada dua kesempatan terpisah anda kembali menepuk dan kali ini di bagian wajah kuda disaat anda diminta untuk menyingkir oleh petugas," kata hakim Paul Sloan QC kepada Rogerson saat persidangan seperti dilansir espnfc, Kamis (25/10/2013).
"Anda memiliki banyak kesempatan untuk menjauh, tetapi kemudian anda justru memukul kuda tersebut di kepala. Ada risiko besar timbul akibat perbuatan anda, di mana petugas itu bisa saja terlempar dari kuda dan menyebabkan cedera serius. Yang jelas ketika itu anda berada dalam pengaruh minuman alkohol," sambungnya.
Kala itu, Newcastle menelan kekalahan 0-3 dari Sunderland. Oleh sebab itu, usai pertandingan tensi di luar lapangan memanas antar suporter. Sehingga polisi memperketat keamanan agar tidak terjadi keributan yang lebih besar dengan banyak mengerahkan polisi berkuda.
Suporter Dipenjara Akibat Memukul Kuda Patroli
"Anda memiliki banyak kesempatan untuk menjauh, tetapi kemudian anda justru memukul kuda tersebut di kepala," kata hakim.
diperbarui 25 Okt 2013, 06:00 WIBDiterbitkan 25 Okt 2013, 06:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Top 3 Islami: Waktu Terbaik Sholat Taubat dan Doa Setelahnya, Cara Unik Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk
Ini Alasan Investasi Properti di Tangerang Masih Menjanjikan
Ragam Acara Menarik di GJAW 2024 Buat Para Pecinta Otomotif
Miliarder Stanley Druckenmiller Jual Saham Nvidia, Alihkan Investasi ke Broadcom
Harga Cardano (ADA) Tembus USD 1 per Koin, Mampukah Menuju USD 10?
Sederet Emiten Siap Tebar Dividen pada 25-29 November 2024
Pantai Klayar Pacitan, Rekomendasi Wisata Pantai dengan Pesona Pasir Putih Memikat
5 KO Terbaik di ONE Friday Fights 88, Ada Terjangan Lutut sampai Tendangan Tinggi Mematikan
Sempat Unggul Dua Gol, Barcelona Ditahan Imbang Celta Vigo
3 Resep Praktis Mi Kangkung Belacan, Alternatif Mi Goreng Supaya Tak Bosan
24 November 1971: Pembajak Pesawat D.B. Cooper Curi Rp3 Miliar dan Terjun dari Ketinggian 3.000 Meter