Daftar Lagu yang Dijadikan Bahan Hoaks, Mulai dari Indonesia Raya sampai Religi

Simak daftar lagu yang dijadikan bahan hoaks hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 13 Jan 2023, 19:00 WIB
Diterbitkan 13 Jan 2023, 19:00 WIB
Cek Fakta Metallica membawakan lagu Indonesia Raya
Cek Fakta Metallica membawakan lagu Indonesia Raya

Liputan6.com, Jakarta- Hoaks bisa menghinggapi apa saja, bahkan sebuah lagu pun kerap dijadikan bahan untuk menyebar kabar bohong tersebut, mulai dari lagu kebangsaan hingga berhasa daerah.

Sebaran hoaks seputar lagu pun perlu diwaspadai sebab dapat menyesatkan kita. Salah satu cara untuk menghindarinya adalah dengan memastikan kebenaran informasi yang beredar.

Cek Fakta Liputan6.com pun telah menelusuri sejumlah informasi seputar lagu, hasilnya sebagian terbukti tidak benar.

Simak daftar lagu yang dijadikan bahan hoaks hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.

 

Video Bule Nyanyi Ojo Dibandingke

Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim video warga negara asing (WNA) atau bule menyanyikan lagu Ojo Dibandingke. Informasi tersebut diberedar lewat aplikasi percakapan WhatsApp.

Klaim video bule menyanyikan lagu Ojo Dibandingke menampilkan seorang WNA yang mengikuti audisi, memainkan gitar dan bernyanyi lagu Ojo Dibandingke di depan para juri yang juga WNA.

Dalam video tersebut terdapat pada tulisan sebagai berikut.

"BULE SORAK2 GEMBIRAKAMI TERHARU

LAGU

OJO DIBANDINGKE

MENDUNIA"

"BULE SORAK2 GEMBIRA KAMI TERHARU"

Benarkah video bule menyanyikan lagu Ojo Dibandingke? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com dalam halaman berikut ini....

Video Metallica Membawakan Lagu Indonesia Raya

Beredar di media sosial postingan video grup musik Metallica membawakan lagu Indonesia Raya. Postingan ini beredar sejak beberapa waktu lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 17 Agustus 2022.

Dalam postingan video berdurasi 2 menit 1 detik itu grup Metallica sedang membawakan lagu Indonesia Raya dengan petikan gitar. Video itu disertai narasi,

"Bangga dong lagu Indonesia Raya dimainkan grup dunia Metalica"

Akun itu juga menambahkan narasi "Merinding Aku METALICA memainkan Lagi Indonesia Raya"

Lalu benarkah postingan video grup musik Metallica membawakan lagu Indonesia Raya? Simak dalam artikel berikut ini...

Video Vladimir Putin Main Piano Bawakan Lagu Aisyah Istri Rasulullah

Sebuah video yang diklaim Presiden Rusia Vladimir Putin bermain piano membawakan lagu Aisyah Istri Rasulullah beredar di media sosial. Video tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 18 April 2022.

Dalam video berdurasi 30 detik itu, tampak Putin tengah memainkan piano. Terdengar lagu yang dimainkan Putin adalah Aisyah Istri Rasulullah.

"Vladimir Putin sepertinya akan mendapat hidayah Memeluk agama Islam," tulis salah satu akun Facebook.

Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 23 ribu kali dibagikan, 245 kali ditonton dan mendapat 1400 komentar dari warganet.

Benarkah dalam video itu Presiden Rusia Vladimir Putin bermain piano membawakan lagu Aisyah Istri Rasulullah? Simak penelusurannya di sini.

 

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya