Cek Fakta: Tidak Benar Pijat Jari Jempol Kaki 10 Menit Bisa Sembuhkan Sakit Gigi

Beredar kembali di media sosial postingan cara menyembuhkan sakit gigi dengan memijat bagian jari jempol kaki. Postingan itu beredar sejak awal pekan ini.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 14 Jun 2024, 13:00 WIB
Diterbitkan 14 Jun 2024, 13:00 WIB
Cek fakta pijat jempol kaki sembuhkan sakit gigi
Cek fakta pijat jempol kaki sembuhkan sakit gigi

Liputan6.com, Jakarta - Beredar kembali di media sosial postingan cara menyembuhkan sakit gigi dengan memijat bagian jari jempol kaki. Postingan itu beredar sejak awal pekan ini.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 11 Juni 2024.

Dalam postingannya terdapat video dengan narasi yang menyebutkan jika mengalami sakit gigi bagian atas maka bisa sembuh dengan dipijat bagian bawah jari jempol kaki. Sebaliknya jika mengalami sakit gigi bagian bawah maka bisa dipijat pada bagian atas jari jempol kaki selama 10 menit.

Video itu disertai narasi "Sakit sembuh dalam hitungan menit"

Lalu benarkah postingan cara menyembuhkan sakit gigi dengan memijat bagian jari jempol kaki?

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Penelusuran Fakta

Ilustrasi Cek Fakta
Ilustrasi Cek Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dengan menghubungi drg. Mirza Mangku Anom, Sp. KG. Ia menyebut klaim dalam video tersebut tidak benar.

"Sebagian besar problem sakit gigi disebabkan karena infeksi bakteri. Bakteri ini tetap hidup selama masih ada host-nya, tempat tinggalnya atau suplai yang membuatnya tetap hidup. Itu sebabnya perlu dilakukan tindakan untuk mengatasi bakteri itu, bukan dengan pijatan," ujar drg. Mirza saat dihubungi.

"Pijat kaki, tangan, atau kepala hanya memberikan rasa nyaman, dan itu diartikan sebagai kesembuhan oleh sebagian orang padahal sebenarnya tidak mengatasi masalahnya. Oleh sebab itu jika merasa sakit gigi maka segera ke dokter gigi untuk diperiksa dan ditangani," kata dokter yang berdomisili di Yogyakarta tersebut menambahkan.

Cek Fakta Liputan6.com juga menemukan artikel dari alodokter.com yang tayang pada 6 Januari 2019. Dalam artikel tersebut terdapat penjelasan dari dr.Danny.

"Sakit gigi tidak berhubungan dengan saraf pada kaki. Sakit gigi dapat disebabkan karena berbagai penyebab seperti peradangan gusi, gigi berlubang, abses gusi, patah pada gigi," ujar dr. Danny.

"Penyebab yang cukup sering menyebabkan gigi terasa sakit adalah terjadinya ginggivitis atau peradangan pada gusi dan peradangan gusi tidak berhubungan dengan saraf kaki, sehingga walaupun anda melakukan pemijatan kaki maka tidak memiliki efek sebetulnya."

"Jika merasa sakit gigi maka segera periksa ke dokter gigi untuk diperiksa lebih lanjut," katanya menambahkan.

Sumber:

https://www.alodokter.com/komunitas/topic/apa-hubungan-saraf-gigi-dengan-saraf-kaki


Kesimpulan

banner Hoax
banner Hoax (Liputan6.com/Abdillah)

Postingan cara menyembuhkan sakit gigi dengan memijat bagian jari jempol kaki adalah tidak benar.


Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya