Ayang Cempaka, Sukses dengan Hobi di Dubai

Ayang Cempaka adalah salah satu dari orang itu.Ia adalah seorang illustrator Indonesia yang berbasis di Dubai

oleh Liputan6 diperbarui 04 Jul 2014, 13:10 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2014, 13:10 WIB
Hidupkan Suksesmu bersama Hobimu
Ayang Cempaka adalah salah satu dari orang itu.Ia adalah seorang illustrator Indonesia yang berbasis di Dubai... Selengkapnya

Citizen6, Jakarta Seseorang bisa sukses berkat hobi yang dimilikinya, namun hanya beberapa dari mereka yang mampu membuktikannya.

Ayang Cempaka adalah salah satu dari orang yang sedikit itu. Perempuan ini sukse berkat hobinya menggambar. Saat ini ia adalah ilustrator Indonesia yang berbasis di Dubai, Uni Emirat Arab. Ia, dengan keahliannya mendesain beberapa produk mulai dari seni cetak, kartu ucapan, dan alat tulis dengan custom portrait dan undangan pernikahan.

Perempuan yang biasa dipanggil Ayang ini mampu mencuri perhatian publik berkat karyanya. Dan sejak itu namanya semakin dikenal.

Sebagai illustrator Ayang biasanya ia mendapatkan ide-ide untuk berkreasi setelah ia membaca buku, memasak atau beristirahat. Setelah itu ia mulai menuangkannya ke sebuah kertas sketsa  dan ditransfer lagi ke kertas gambar dengan lightbox baru diwarnai, difoto atau di-scan.

“Saya menciptakan ilustrasi dari perasaan manusia dalam gaya vintage, warna cerah, dan stroke cat aneh. Tema mulai dari buah-buahan dan sayuran untuk kutipan yang terinspirasi kehidupan sehari-hari. ”Be Present”-art print, misalnya, is like Zen-seperti sebuah mantra untuk menangkal kepanikan saya sementara “Popscyles”-art print awalnya dibuat untuk anak saya.” jawab Ayang  tentang desainnya.

Meskipun perempuan ini lulusan arsitek, namun ia tak berminat bekerja di bidang interior tetapi lebih menekuni  hobinya.  Ketekunan dan kegigihan yang dimilki telah membawanya bertemu dengan kesuksessan. 

Namun ia tak berhenti berkreasi.

“Masih kepingin bikin di stationery, custom illustrations, wedding atau bikin sesuatu yang useful seperti box atau print untuk homeware (sprei,bantal, dan lain-lain)," jelasnya.

Ayang Cempaka merupakan salah satu orang Indonesia yang telah  sukses berkat hobi yang ia tekuni.

Kisah Ayang Cempaka ini hendaknya mampu menjadi sebuah inspirasi baru bagi para generasi muda untuk tidak mudah menyerah dalam meraih kesuksesan dan jangan pernah mengabaikan hobi yang ada pada diri kita karena hobi dapat menjadi pintu kesuksesan kita.

Pengirim:

Clara Abigail   

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.  

Mulai 1 Juli sampai dengan 13 Juli Citizen6 mengadakan program menulis bertopik ke-15: Tempat Asyik Buat Ngabuburit berhadiah router dan merchandise cantik. Info detail di sini

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya