Citizen6, Jakarta Tepat hari ini Selasa (21/4/2015), merupakan hari penting bagi para perempuan di penjuru Indonesia. Pasalnya, tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini tiap tahunnya.
Tentunya Anda sudah tahu sosok perempuan satu ini yang dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan. Maka dari itu banyak masyarakat menjadikan Hari Kartini sebagai hari penghormatan atas wujud perjuangan kaum hawa, simbol kesetaraan gender dan emansipasi wanita.
Baca Juga
Berbagai macam cara dilakukan untuk merayakan Hari Kartini, tak hanya dengan membuat acara-acara bertemakan nusantara. Namun, publik pun memperingatinya dengan beragam ciapan di jejaring sosial versi mereka.
Advertisement
Pantauan Citizen6 di Twitter, terlihat sejak Selasa (21/4/2015), pagi hingga kini publik khususnya para onliner meramaikan linimasa dengan beragam ciapan ucapan Hari Kartini. Tidak hanya berupa ciapan, onliner juga menunjukkan beragam kreatifitasnya dengan membuat gambar, kolase maupun sketsa bertemakan Kartini.
Â
@infopendaki Selamat Hari Kartini Perempuan2 tangguh :) pic.twitter.com/Kpcd0f3QIg
— #BaladPendaki (@SadulurPendaki) April 21, 2015
" Selamat Hari Kartini " Dari Jogja Istimewa utk semua Perempuan Hebat di mana saja Berada Foto Herry Suryatmoko pic.twitter.com/24i8Vygzfp
— IG : YOGYAKARTACITY (@YogyakartaCity) April 21, 2015
Mengucapkan Selamat Hari Kartini, Pahlawan Nasional & Pejuang Emansipasi Wanita, Feminisme dan Nasionalisme #Kartini pic.twitter.com/5j8e2TcN4v
— Moeldoko (@GeneralMoeldoko) April 21, 2015
Selamat hari Kartini! Ini surat dari para Kartini Pegunungan Kendeng. @jokowi_do2 sudah ... http://t.co/ixllOB2SZY pic.twitter.com/HNqYzbypu0
— KontraS (@KontraS) April 21, 2015
Â
Saking banyaknya ciapan yang membanjiri linimasa, perbincangan tersebut pun kini menjadi topik yang paling banyak di bahas publik. Nampak, hastag #SelamatHariKartini dan #HabisGelapTerbitlahTerang dicantumkan onliner dalam ciapannya. Bahkan tagar tersebut kini berada di jajaran trending topic teratas Twitter.
Â
Modern tapi tidak lupa budaya sendiri itu KEREN... Selamat Hari Kartini pic.twitter.com/Hl6ELUBeON
— rakandani ™ (@ndoetch) April 20, 2015
Selamat hari Kartini wanita wanita hebat Indonesia💕 Jangan pernah takut untuk bermimpi dan berkarya untuk bangsa😊 pic.twitter.com/IbTU4Uge5K
— Putri Tanjung (@putri_tanjung) April 21, 2015
Selamat hari kartini,smg perempuan" indonesia semakin maju ϑαπ mandiri pic.twitter.com/UaY3OTWgEA
— shira aurelia (@AureliaShira) April 21, 2015
Â
Habis Gelap Terbitlah Terang adalah sebuah buku kumpulan surat Kartini yang ditulis oleh Kartini yang kemudian dibukukan oleh J.H. Abendanon dengan judul Door Duisternis Tot Licht. Setelah Kartini wafat, Abendanon mengumpulkan dan membukukan surat-surat yang pernah dikirimkan R.A Kartini pada teman-temannya di Eropa.
(ul)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
Â
Â
Â