Pesona Bintang-bintang di Atas Langit Gunung Prau

Gunung Prau yang ada di Dataran Tinggi Dieng ini menyimpan pesona yang lebih memukau di malam hari.

oleh Liputan6 diperbarui 26 Agu 2015, 10:30 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2015, 10:30 WIB
Pesona Bintang-bintang di Atas Langit Gunung Prau
Gunung Prau yang ada di Dataran Tinggi Dieng ini menyimpan pesona yang lebih memukau di malam hari.

Citizen6, Jakarta Malam itu adalah malam istimewa yang bertaburan dengan cahaya. Nun di atas langit bintang-bintang berkelipan. Sementara jauh di bawah sana, Dataran Tinggi Dieng dan sekitarnya begitu gemerlap bersepuh cahaya keemasan. Indah dan menggetarkan. Lalu, di kanan kiri, depan belakang, tempat dimana saya berdiri, ribuan tenda menyala warna-warni, berpendar laksana bubuk peri.

Bagi tipe orang soliter, penyendiri seperti saya, tak mudah bergaul dan terperangkap dalam lingkungan yang hiruk-pikuk, gegap gempita seperti malam itu. Manakala tenda-tenda berdiri sangat rapat tak berjarak dan hentak langkah selalu terdengar jelas di telinga. Namun, saya belajar dari keriuhan tahun baru di Gunung Rinjani. Sesaknya saat libur sekolah dan kuliah di Ranu Kumbolo, dan ramainya sebuah event peringatan sebuah letusan di Gunung Tambora.

Selengkapnya

Pengirim:

Lina W. Sasmita

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya