Keindahan Tersembunyi di Balik Mistisnya Gunung Salak

Gunung Salak berasal dari bahasa Sansekerta “Salaka” yang mempunyai arti 'perak'.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Jul 2017, 09:00 WIB
Diterbitkan 05 Jul 2017, 09:00 WIB
Salam Senja
Senja berkabut berlatar kebun teh dan Gunung Salak dapat dinikmati dari kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (Liputan6.com/Muhamad Nuramdani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Gunung Salak Bogor merupakan gunung berapi yang mempunyai beberapa puncak yang cukup tinggi. Pertama, Puncak Salak I yang mempunyai tinggi 2.211 mdpl. Kedua, Puncak Salak II yang setinggi 2.180 mdpl. Ketiga, Puncak Sumbul dengan ketinggian 1.926 mdpl.

Jika kita bicara objek wisata, utamanya gunung berapi di Jawa Timur, terdapat Gunung Bromo yang mempunyai pesona lautan pasir hitamnya. Sedangkan di Jawa Barat objek wisata gunung berapi ada Gunung Salak.

Gunung berapi yang ada di Sukabumi ini merupakan satu dari beberapa gunung berapi yang berada di Pulau Jawa, Indonesia.

Secara administratif, lokasi Gunung Salak Bogor termasuk dalam wilayah Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Untuk kawasan hutannya awalnya berada di bawah pengelolaan Perum Perhutani KPH Bogor. Akan tetapi, sejak tahun 2003 menjadi wilayah perluasan Taman Nasional Gunung Halimun, kini bernama Taman Nasional Gunung Halimun Salak.

Gunung Salak berasal dari bahasa Sansekerta, Salaka, yang mempunyai arti 'perak'. Oleh karena itu, Gunung Salak disebut juga Gunung Perak. Banyak curug alias grojokan alias air terjun yang ada di gunung berapi tersebut.

Bahkan, curug itu kadang menjadi objek wisata bagi para keluarga yang ingin mendapatkan suasana baru dari pesona keindahan air terjun yang ada di gunung ini. Berikut beberapa keindahan pesona alam yang ada di Gunung Salak.

Curug Cihurang

Bagi para pencinta alam, kegiatan mendaki gunung dan bermain di air terjun wajib hukumnya. Namun, bukan berarti keindahan panorama pegunungan tidak diminati ataupun tidak dapat dinikmati oleh keluarga. Salah satunya obyek wisata di Jawa Barat, yaitu Gunung Salak. Selain air terjun yang memiliki daya tarik tersendiri, Gunung Salak dekat dan sangat mudah dijangkau.

Beberapa objek wisata yang dimiliki Gunung Salak Bogor yaitu, Curug Cihurang. Untuk perjalanan awal, Anda bisa mengunjungi Curug Cihurang dengan membayar biaya retribusi Rp. 2.500 per orang.

Di sini Anda dapat melihat air terjun setelah berjalan sekitar 150 meter dari pintu masuk. Meskipun air terjunnya tidak terlalu tinggi, kolamnya yang tidak terlalu dalam sangat cocok untuk sekadar bermain air.

Selengkapnya

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya