Lima Makna Mimpi, Mana yang Sering Kamu Alami?

Mimpi kita alami ternyata punya makna tertentu yang berkaitan dengan hidup kita.

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 24 Jan 2018, 07:00 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2018, 07:00 WIB
Tidur Nyenyak Tidur Pulas
Ilustrasi Foto Tidur (iStockphoto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Saat kita tertidur biasanya kita kerap bermimpi. Sayangnya, sebagian besar mimpi yang kita alami terkadang mudah sekali dilupakan. Meskipun demikian, sebenarnya dari mimpi-mimpi yang sering kita alami ada beberapa yang melekat kuat dalam pikiran kita.

Bisa jadi mimpi yang melekat kuat tersebut adalah karena mimpi itu menyenangkan ataupun sangat menakutkan. Melansir Shared, Selasa (23/1/2018) berikut ini makna dari mimpi yang kerap kita alami.

1. Terjatuh

Apakah kamu pernah merasa mimpi seperti terjatuh dari ketinggian ataupun suatu tempat? Terjatuh merupakan tanda bahwa kehidupanmu tengah mengalami arah yang salah. Karena perasaan kita selalu dibanjiri tentang kehidupan sehari-hari, hal ini dapat menjadi pertanda bahwa ada sesuatu yang perlu diperbaiki dalam hidupmu.

Biasanya mimpi terjatuh juga dialami oleh orang-orang yang mengalami terpuruk atau depresi.

2. Terbang

Lima Makna dari Mimpi, Mana yang Sering Kamu Alami?
Mimpi Terbang. Source: iDream... Selengkapnya

Mimpi terbang bisa dimaknai bahwa kamu telah memperoleh pencapaian atau tujuan dalam hidupmu. Lazimnya mimpi ini juga menjadi sebuah tanda kebebasan. Mimpi seperti ini juga bisa berkaitan bahwa kamu telah mencapai jenjang baru pada karirmu.

3. Uang

Banyak orang pasti sangat menyukai uang, sayangnya uang dalam mimpi mungkin hanya bisa membuatmu senang selama sementara. Jika kamu bermimpi mendapatkan uang di jalan, hal itu bisa menunjukan adanya rasa penghargaan kepada diri sendiri.

Sedangkan bermimpi uang yang bukan punyamu, hal itu bisa menjadi tanda bahwa kamu merasa menyesal mengambil sesuatu yang bukan milikmu.

4. Bekerja

ilustrasi pekerja senior dengan pekerja muda
ilustrasi pekerja senior dengan pekerja muda... Selengkapnya

Tidur sudah sejatinya mengistirahatkan tubuh dari aktvitas dan pekerjaan yang kita lakukan seharian. Namun, bagaimana jika kita bermimpi saat sedang bekerja?

Ahli mimpi, Lauri Quinn mengungkapkan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika kita bermimpi. Jika kita bermimpi seperti merasa telat bekerja atau melewati deadline yang ditentukan. Hal itu bisa menjadi tanda, bahwa kita telah kehilangan sesuatu yang berharga seperti waktu atau kehilangan kesempatan.

Jika kamu pernah bermimpi telanjang saat di tempat kerja, hal tersebut menunjukan bahwa dirimu merasa rentan diserang atau dikecam di lingkungan kerja. Selain itu, mimpi telanjang juga bisa menandakan bahwa kamu merasa khawatir tentang bagaimana orang lain memandangmu.

5. Gigi

Psikologis serta Ahli Mimpi, Ian Wallace menginterpretasikan gigi sebagai simbol kekuatan dan percaya diri. Jika mimpi gigi tanggal, mungkin kamu sedang hilang rasa percaya diri atau merasa takut karena situasi tertentu.

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya