Langka, Bunga bak Kotoran Serangga Ini Diklaim Terkecil di Dunia

Tak disangka, bunga layaknya kotoran serangga ini diklaim terkecil di dunia karena ukurannya yang mini. Penasaran dengan wujudnya?

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Apr 2018, 17:30 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2018, 17:30 WIB
Bunga Terkecil dan Langka di Dunia
Bunga Terkecil dan Langka di Dunia (brilip.net/rgdn.info)

Liputan6.com, Jakarta - Tanaman yang tumbuh di dunia ini memang beragam. Maka tak heran jika muncul berbagai jenis tanaman yang tak kita ketahui, seperti bunga Udumbara ini. 

Bunga Udumbara adalah salah satu tumbuhan langka yang sering dikira kotoran serangga. Bunga ini memang memiliki bentuk yang sangat kecil dan tak berdaun. Seluruh bagian tumbuhan ini berwarna putih dan begitu tipis.

Bunga ini berbentuk bulatan seperti kotoran serangga, dan tak tampak mekar seperti bunga pada umumnya. Konon, bunga ini dapat mekar dalam kurun waktu 3000 tahun sekali. Ketika mekar, bunga ini terlihat sangat cantik.

 

Bunga Terkecil dan Langka di Dunia
Bunga Terkecil dan Langka di Dunia (brilip.net/rgdn.info)

Bunga Udumbara dipercaya masyarakat India sebagai simbol keabadian dan reinkarnasi. Maka tak heran, jika warga setempat menganggap bunga tersebut amat sakral. Bahkan, adapula yang mengklaim bahwa bunga kecil itu berasal dari surga. 

Bunga mungil sebenarnya mudah tumbuh di mana saja, sayangnya ukurannya yang sangat kecil membuatnya terbengkalai dan sangat sulit ditemui.

 

Reporter:

Weni Arfiyani

Sumber: Brilio.net

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya