Bikin Kagum, Viral Aksi Pemuda Selamatkan Kucing-Kucing Terjebak Banjir Kalsel

Sebuah video menunjukkan aksi kumpulan pemuda menyelamatkan kucing yang menjadi korban banjir.

oleh Ignatia Ivani diperbarui 20 Jan 2021, 16:02 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2021, 16:02 WIB
Kumpulan pemuda lakukan upaya penyelamatan kucing yang jadi korban banjir.
(@lndshr/tiktok.com)

Liputan6.com, Jakarta Tak hanya manusia yang membutuhkan pertolongan, kucing termasuk juga makhluk hidup yang menjadi korban dari banjir yang melanda Kalimantan Selatan yang perlu diselamatkan. 

Saking paniknya, pemilik tak sempat memikirkan kucing peliharaannya yang terpaksa ditinggalkan di dalam rumah. Berhari-hari lamanya terjebak di dalam banjir membuat kondisi mereka semakin melemah karena kedinginan dan kelaparan. 

Beruntung, masih ada segelintir anak muda yang simpati dan rela berjalan di genangan air banjir Kalsel demi menyelamatkan hewan menggemaskan itu. Aksi mereka itu kemudian viral di media sosial.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Kucing terjebak di dalam rumah

Kumpulan pemuda lakukan upaya penyelamatan kucing yang jadi korban banjir.
(@lndshr/tiktok.com)

Melalui akun Tiktok-nya salah satu anggota tim relawan anabul membagikan kisahnya yang berkeliling di tiap-tiap rumah bersama teman-teman mencari seekor kucing yang butuh pertolongan. 

Sebagian dari kucing tersebut ada yang terjebak di langit atap dan di dalam rumahnya lantaran ketinggian air yang terbilang tinggi dan dapat menenggelamkan mereka. 

Selama proses pencarian, mereka juga menemukan anak kucing dengan kondisi tubuh yang lemas.

Mengevakuasi pakai bongkahan kayu dan sterofoam

10 Jenis Kucing yang Mirip Anjing, Perhatikan Bentuk Fisiknya
Apa saja ya jenis kucingnya?

Melihat rupa kucing yang tak karuan, mereka langsung mengevakuasi hewan-hewan itu menggunakan bongkahan kayu yang disusun seperti perahu dan membawanya ke tempat yang aman. 

Hewan menggemaskan itu dikumpulkan dalam satu rumah dan kemudian diberikan makanan sekucupnya. 

Momen aksi penyelamatannya

5 Tips Memberi Makan Kucing, Awal Tepat untuk Jaga Kesehatannya
Simak deretan tips berikut yuk!
@lndshr

semoga cepat surut banjirnya kasihan anabul diluar sana kelaparan kedinginan 😭##prayforkalsel

♬ Mungkin Hari Ini Esok Atau Nanti - Anneth

Respons Warganet

Sudah Benarkah Caramu Menyimpan Makanan Kucing? Ini Jawabannya
Cari tahu jawabannya di sini yuk!

Unggahan kumpulan pemuda evakuasi anabul tuai pujian warganet. Sebagian dari mereka berterima kasih atas perhatian pada makhluk hidup termasuk hewan.

"Sedih banget kalau lihat kucing kedinginan, kelaperan gitu sampai matanya berkaca-kaca, nangis gitu 😭😭," tulis akun @echimedina.

"Terima kasih untuk semuanya yang sudah menolong kucing2 di saat kebanjiran sprt skrg ini. smoga banjir nya cepat surut," sahut akun @Ashima Dinillah.

"Semoga dapat bantuan whiskas dari pemerintah," ujar akun @Aldi Wilanda.

"Jujur gw respect smpe gw nangis masih banyak orang yg peduli sama kucing dalam kondisi seperti itupun. panjang umur buat kalian 😊," kata akun @hehehe👀.

"Mereka juga sedih liat manusia menderita dan terkena bencana🥺percayalah mereka mendoakan kita semua walau kita gak tau😭😭," tutur akun @Niken

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya