Rina Gunawan Meninggal Dunia, Ucapan Duka Banjiri Linimasa

Artis Rina Gunawan meninggal dunia pada Selasa (2/3/2021).

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 02 Mar 2021, 20:42 WIB
Diterbitkan 02 Mar 2021, 20:36 WIB
[Fimela] Rina Gunawan
Rina Gunawan (Instagram/rinagunawan28)

Liputan6.com, Jakarta - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Artis Rina Gunawan meninggal dunia pada Selasa (2/3/2021). Kabar kepergiannya pun dibenarkan oleh manajernya, Evi Margaretha. 

“Iya sudah meninggal," ujar Evi Margarhetna saat dihubungi wartawan, Selasa (2/3/2021).

Namun, hingga kini belum jelas apa penyebab Rina Gunawan meninggal dunia. Beberapa pihak mengatakan bahwa istri Teddy Syah itu meninggal karena sakit.

Kabar kepergian Rina Gunawan sontak mengundang perhatian publik, khususnya para pengguna jejaring sosial. Pantauan Citizen6-Liputan6.com, sejak kabar duka itu beredar di media sosial, warganet membanjiri lini masa Twitter dengan ucapan belasungkawa.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Ucapan Duka Tokoh di Tanah Air

Rina Gunawan (Foto: Instagram/@rinagunawan74)
Rina Gunawan (Foto: Instagram/@rinagunawan74)

Berikut beberapa twit ucapan belasungkawa dari tokoh di Tanah Air, seperti penyanyi Andien Aisyah dan David Bayu yang berhasil dirangkum dari Twitter.

 

Ucapan Duka Warganet

Selain itu, beberapa ucapan duka juga datang dari warganet. Beberapa dari mereka bahkan mengenang sosok Rina Gunawan.

Selamat jalan Rina Gunawan...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya