Top 3: Pakai AI, Peneliti Berharap Temukan Keluarga Pemilik Kalung Emas yang Ditemukan di Bangkai Kapal Titanic

Artikel tentang pakai AI, peneliti berharap temukan keluarga pemilik kalung emas yang ditemukan di bangkai kapal Titanic menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 27 Jun 2023, 11:03 WIB
Diterbitkan 27 Jun 2023, 11:03 WIB
Potret 3D Bangkai Kapal Titanic
Potret Menyeluruh Bangkai Kapal Titanic Secara 3 Dimensi (Sumber: Atlantic Project)

Liputan6.com, Jakarta - Satu tim telah menemukan kalung emas yang tidak pernah terlihat lagi sejak tenggelamnya Titanic pada tahun 1912. Baru-baru ini, kalung itu ditemukan di antara bangkai kapal Titanic di lepas pantai Amerika Utara. Tim penemu itu berharap dapat menemukan keluarga pemilik perhiasan tersebut dengan menggunakan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI).

Hal tersebut disampaikan oleh Magellan, sebuah perusahaan pemetaan laut dalam yang berbasis di Inggris, yang baru-baru ini merilis pilihan pemindaian digital yang menunjukkan bangkai kapal RMS Titanic dengan detail yang belum pernah dilihat sebelumnya.

Menindaklanjuti berita ini, perusahaan telah menjelaskan bagaimana gambar berkualitas tinggi mereka yang memukau menunjukkan kalung emas yang terbuat dari gigi Megalodon, spesies hiu kolosal yang telah punah.

Penggemar film Titanic tahun 1997 pasti tahu bahwa kisah fiksi tersebut melibatkan kalung indah yang dikenal sebagai Heart of the Ocean. Siapa tahu, mungkin penemuan baru-baru ini adalah hadiah antara dua kekasih yang bernasib malang.

Artikel tentang pakai AI, peneliti berharap temukan keluarga pemilik kalung emas yang ditemukan di bangkai kapal Titanic menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang syarat nilai UTBK STAN 2023 yang lolos seleksi administrasi hari ini.

Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang niat dan tata cara menyembelih hewan kurban untuk orang lain.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Pakai AI, Peneliti Berharap Temukan Keluarga Pemilik Kalung Emas yang Ditemukan di Bangkai Kapal Titanic

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Pakai AI, Peneliti Berharap Temukan Keluarga Pemilik Kalung Emas yang Ditemukan di Bangkai Kapal Titanic
Pakai AI, Peneliti Berharap Temukan Keluarga Pemilik Kalung Emas yang Ditemukan di Bangkai Kapal Titanic (doc: Magellan)

 

Richard Parkinson, CEO Magellan, menggambarkan penemuan itu sebagai "menakjubkan, indah, dan menakjubkan".

"Apa yang tidak dipahami secara luas adalah bahwa Titanic terbagi menjadi dua bagian dan terdapat puing-puing berukuran 3 mil persegi [8 kilometer persegi] antara haluan dan buritan," kata Parkinson kepada ITV News.

"Tim memetakan lapangan dengan sangat detail sehingga kami dapat memilih detail tersebut," tambahnya.

Proyek ini mengumpulkan data sebesar 16 terabyte yang merinci lokasi bangkai kapal Titanic, termasuk lebih dari 715.000 gambar dan rekaman video berkualitas 4k.

Mereka mencapainya dengan berlayar ke bangkai kapal, sekitar 700 kilometer (435 mil) di lepas pantai timur Kanada, kemudian menggunakan kapal selam yang dioperasikan dari jarak jauh untuk mencitrakan dasar laut pada kedalaman sekitar 3.800 meter (12.500 kaki) di bawah permukaan air.

Selengkapnya...


2. Syarat Nilai UTBK STAN 2023 yang Lolos Seleksi Administrasi Hari Ini

7 Tips Ampuh Agar Lolos USM STAN yang Perlu Kamu Ketahui
Ikuti tujuh tips ampuh supaya kamu lolos Ujian Saringan Masuk STAN.

Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) menjadi salah satu perguruan tinggi kedinasan yang paling banyak diminati para pelajar. Tak heran jika Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) telah dinanti-nanti para pelajar yang ingin melanjutkan pendidikannya ke jenjang perguruan tinggi.

Tepat hari ini, Senin (26/6/2023), PKN STAN mengumumkan calon mahasiswa baru yang lolos seleksi administrasi. Bagi peserta seleksi yang sudah melakukan pendaftaran, bisa melihat pengumuman hasil seleksi administrasi di link yang disediakan STAN.

“Hasil Seleksi Administrasi #SPMBPKNSTAN2023 sudah keluar, Staners! Silakan cek dan baca dengan teliti pengumuman lengkapnya di bit.ly/hasil_admin_23 yaa,” tulis keterangan akun Instagram @pknstan dikutip Senin (26/6/2023).

Perlu diketahui, seleksi administrasi PKN STAN, selain ditentukan oleh nilai rapor juga nilai UTBK-SNBT 2023 yang didapat peserta.

Berikut adalah syarat nilai UTBK STAN 2023 yang lolos seleksi administrasi, seperti merangkum dari djpb.kemenkeu.go.id, Senin (26/6/2023).

Peserta Jalur Reguler

  • Tes Potensi Skolastik/TPS minimal 600 (rata-rata seluruh subtes TPS)
  • Tes Literasi dalam Bahasa Indonesia minimal 550
  • Tes Literasi dalam Bahasa Inggris minimal 450
  • Tes Penalaran Matematika minimal 500

Peserta Jalur Afirmasi Kewilayahan

  • Tes Potensi Skolastik/TPS minimal 400 (rata-rata seluruh subtes TPS)
  • Tes Literasi dalam Bahasa Indonesia minimal 375
  • Tes Literasi dalam Bahasa Inggris minimal 325
  • Tes Penalaran Matematika minimal 325.

Berdasarkan pengumuman tersebut, total sebanyak 9.123 peserta dinyatakan lulus seleksi administrasi PKN STAN 2023.

Jumlah tersebut terdiri dari 7.985 peserta jalur reguler, 621 peserta jalur afirmasi kewilayahan, dan 517 peserta jalur pembibitan.

Selengkapnya...


3. Niat dan Tata Cara Menyembelih Hewan Kurban untuk Orang Lain

Hewan Kurban
Kementerian Pertanian telah meluncurkan aplikasi Identik PKH (Peternakan Kesehatan Hewan). (merdeka.com/imam buhori)

Tinggal menghitung hari, umat muslim akan merayakan Idul Adha 1444H/2023. Di Indonesia, Hari Raya Idul Adha jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023 mendatang. Selain dengan sholat Idul Adha, momen ini juga identik dengan penyembelihan kurban.

Penyembelihan hewan kurban bisa berupa sapi atau kambing. Biasanya, penyembelihan akan berlangsung pada Hari Raya Idul Adha yaitu 10 Dzulhijjah sampai pada tiga hari tasyrik, yakni tanggal 11, 12, dan 13 Dzulhijjah.

Dalam menyembelih hewan kurban, ada niat dan tata cara yang perlu dilakukan pekurban sebagai berikut, seperti merangkum dari Nu Online, Senin (26/6/2023).

Niat dan tata cara menyembelih hewan kurban:

1. Membaca basmalah

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Bismillâhir rahmânir rahîm.

Artinya,

“Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, lagi Maha Penyayang”

2. Baca shalawat untuk Rasulullah SAW

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ

Allâhumma shalli alâ sayyidinâ muhammad, wa alâ âli sayyidinâ muhammad.

Artinya,

“Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad SAW dan keluarganya.”

3. Baca takbir tiga kali dan tahmid sekali

اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلهِ الْحَمْدُ

Allâhu akbar, Allâhu akbar, Allâhu akbar, walillâhil hamd

Artinya,

“Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, segala puji bagi-Mu.”

4. Baca doa menyembelih

اَللَّهُمَّ هَذِهِ مِنْكَ وَإِلَيْكَ فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ يَا كَرِيْمُ

Allâhumma hâdzihî minka wa ilaika, fataqabbal minnî yâ karîm.

Artinya,

“Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu. Dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrubku.”

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya