Profil dan Fakta Menarik Gracia Indri, Punya Kakak Ipar Bule Belanda Mualaf dan Kenakan Hijab

Berikut ialah profil serta fakta menarik tentang Gracia Indri. Dia adalah seorang aktris cantik yang telah sah menjadi istri seorang pria asal Belanda.

oleh Wulan Cantika Wirenda diperbarui 07 Mei 2024, 19:47 WIB
Diterbitkan 07 Mei 2024, 18:50 WIB
Profil dan Fakta Menarik Gracia Indri, Punya Kakak Ipar Bule Belanda Mualaf dan Kenakan Hijab
Potret cantik Gracia Indri (Sumber: Instagram/graciaz14)

Liputan6.com, Jakarta Sosok Gracia Indri, memang senantiasa menjadi sorotan publik. Paras cantiknya yang tak pernah luntur menjadikannya pusat perhatian banyak orang. Kini, kebahagiaannya bersama suaminya, Jeffrey Slijpen, semakin lengkap dengan kehadiran putri cantik bernama Nova Lynn Slijpen yang lahir pada tahun 2022 lalu.

Kini kehadiran Gracia Indri di layar televisi semakin jarang terlihat. Ia memilih fokus pada keluarga, anak, dan suaminya. Langkahnya membawa keluarganya menetap di Belanda. Belum lama ini, dia menghadiri pernikahan kakak iparnya, yang telah memeluk agama Islam dan memakai hijab.

Ingin mengetahui lebih lanjut tentang profil dan fakta menarik Gracia Indri? Simak informasi selengkapnya berikut ini, Selasa (07/05/2024).

Profil Gracia Indri

Profil dan Fakta Menarik Gracia Indri, Punya Kakak Ipar Bule Belanda Mualaf dan Kenakan Hijab
Potret cantik Gracia Indri (Sumber: Instagram/graciaz14)

Gracia Indri Sari Sulistyaningrum, seorang perempuan yang lahir pada tanggal 14 Januari 1990, memulai karirnya di industri hiburan sejak usia sepuluh tahun melalui perannya dalam sinetron Panji Manusia Millenium. Ia juga dikenal karena perannya sebagai Jessica, sosok antagonis dalam sinetron Bidadari 2 dan 3.

Tak hanya itu, Gracia kerap kali mengambil peran sebagai karakter antagonis dalam berbagai proyek lainnya. Selain sinetron-sinetron tersebut, dia juga terlibat dalam berbagai produksi populer lainnya seperti Anak Ajaib, Tuyul dan Mbak Yul, Jin dan Jun, serta Cinta Fitri.

Menikah dengan Pria Asal Belanda

Profil dan Fakta Menarik Gracia Indri, Punya Kakak Ipar Bule Belanda Mualaf dan Kenakan Hijab
Potret cantik Gracia Indri dan suami (Sumber: Instagram/graciaz14)

Sebelum memutuskan untuk menikah dengan suaminya sekarang, ia sebelumnya telah menikah dengan David Kurnia Albert, salah satu anggota band Noah, pada tahun 2014. Namun, pernikahan mereka berdua harus berakhir pada tahun 2018 yang lalu.

Akhirnya, pada tahun 2021, dia secara resmi menikah lagi dengan Jeffrey Slijpen, seorang pria Belanda. Gracia Indri dan suaminya menikah setelah menjalin hubungan selama tiga tahun.

Suaminya Bekerja untuk Pemerintah Belanda

Profil dan Fakta Menarik Gracia Indri, Punya Kakak Ipar Bule Belanda Mualaf dan Kenakan Hijab
Potret cantik Gracia Indri dan suami (Sumber: Instagram/graciaz14)

Jeffrey Slijpen ialah alumni The Hague University of Applied Science. Ia berhasil menyelesaikan studi administrasi bisnis dan manajemen fasilitas pada tahun 2004. Setelah kelulusannya, ia memulai karir sebagai konsultan dengan fokus pada lembaga pemerintah, terutama Kementerian Sosial dan Ketenagakerjaan di Den Haag, Belanda. Sejak tahun 2017, Jeffrey telah menjabat dalam posisi tersebut.

Meskipun suaminya sering disebut sebagai politikus karena pekerjaannya, pada kenyataannya Jeffrey memiliki posisi yang setara dengan anggota Dewan Perwakilan Rakyat di Indonesia.

Menetap di Belanda Setelah Menikah

Profil dan Fakta Menarik Gracia Indri, Punya Kakak Ipar Bule Belanda Mualaf dan Kenakan Hijab
Potret cantik Gracia Indri (Sumber: Instagram/graciaz14)

Setelah melangsungkan pernikahan, Gracia Indri memutuskan untuk tinggal di Belanda bersama suaminya. Meskipun sekarang suudah jarang muncul di layar hiburan Indonesia, Gracia tetap aktif berbagi momen di media sosial. Ia rajin berinteraksi di Instagram dengan akun @graciaz14.

Punya Seorang Kakak Ipar Bule yang Sudah Mualaf

Profil dan Fakta Menarik Gracia Indri, Punya Kakak Ipar Bule Belanda Mualaf dan Kenakan Hijab
Potret Gracia Indri di pernikahan kakak iparnya (Sumber: Instagram/graciaz14)

Baru-baru ini, Gracia Indri membagikan potret dirinya yang hadir di pernikahan kakak iparnya. Kakak iparnya diketahui merupakan seorang mualaf yang telah mengenakan hijab. Sekarang, dia telah menikah dengan seorang pria dari Indonesia.

Pertanyaan Warganet Seputar Gracia Indri

Gracia Indri Tinggal di Mana?

Sejak beberapa tahun yang lalu, Gracia Indri, yang dikenal sebagai artis dan presenter, telah menetap di Belanda. Pada bulan November 2021, pada usia 34 tahun, dia memutuskan untuk menikah dengan seorang pria Belanda yang bernama Jeffry, dan sejak itu dia tinggal di Negeri Kincir Angin.

Siapa Nama Suami Gracia Indri Sekarang?

Pada tahun 2021, Gracia Indri menikah dengan seorang pria berkebangsaan Belanda yang bernama Jeffrey Slijpen.

Gracia Indri Punya Anak Berapa?

Pada tahun 2022, Gracia Indri diberkahi dengan kehadiran putri yang memesona bernama Nova Lynn Slijpen.

Di Mana Gracia Indri Sekarang?

Kini, Gracia Indri serta Gisela Cindy telah menetap di luar negeri. Gracia Indri telah menetap di Belanda semenjak ia menikah dengan Jeffrey Slijpen.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya