Liputan6.com, Jakarta Makeup merupakan bagian terpenting dalam sebuah penampilan. Karena makeup dapat mendukung tampilan seseorang agar terlihat lebih menawan. Selain itu, makeup juga dapat menutupi berbagai kekurangan yang ada pada wajah. Salah satunya dengan menggunakan concealer.
Sebagian wanita pasti membutuhkan beberapa concealer di tas makeup-nya. Karena concealer dapat menyembunyikan wajah lelah, garis keriput, lingkaran mata hitam, serta menutupi bintik dan noda hitam pada wajah.
Baca Juga
Seperti yang ditulis dalam situs Bright Side, Selasa (18/4/2017) inilah beberapa langkah mudah yang dapat Anda lakukan saat mengaplikasikan concealer pada wajah. Simak selengkapnya berikut ini!
Advertisement
1. Selalu gunakan concealer yang bahannya ringan pada kulit wajah Anda.
2. Oleskan krim mata harian Anda sebelum memakai concealer. Hal ini akan jauh lebih mudah untuk menerapkan concealer pada kulit wajah yang lembap.
3. Concealer akan lebih mudah diaplikasikan jika Anda menghangatkan jari-jari tangan terlebih dahulu. Misalnya merendam jari tangan dalam air hangat sebentar sebelum mengaplikasikan concealer.
4. Selalu mengaplikasikan foundation terlebih dahulu sebelum memakai concealer.
5. Hindari menggunakan foundation setelah menerapkan concealer pada kulit wajah.Â
Â