Liputan6.com, Jakarta Siapa bilang kayu manis hanya bisa berfungsi sebagai bumbu dapur? Ternyata kandungan yang ada di dalam kayu manis dapat membantu pembakaran lemak pada tubuh manusia, dan dapat membantu Anda mewujudkan bentuk tubuh ideal.
Advertisement
Dilansir dari Independent, Jumat (1/12/17), para ilmuan di University of Michigan menyatakan bahwa kayu manis yang telah diolah menjadi minyak esensial atau yang dikenal dengan nama Cinnamaldehyde mampu mengaktifkan thermogenesis.
Suatu metabolisme pada tubuh yang dapat membakar kalori untuk menghasilkan panas. Sehingga proses inilah yang dapat membantu memulai penurunan berat badan pada manusia dan lekuku tubuh ideal dapat terwujud.
Tubuh Ideal
Selain manfaatnya yang sangat besar terhadap proses metabolisme tubuh, minyak kayu manis ini juga memberikan aroma yang khas sehingga dapat melezatkan makanan dan telah terbukti melindungi tikus dari obesitas pada penelitan yang dilakukan sebelumnya.
Jadi mulai sekarang Anda tidak perlu ragu lagi untuk memanfaatkan fungsi dari minyak esensial yang terbuat dari kayu manis agar bentuk tubuh ideal dapat terwujud.
*(Latifah Gusri)
Advertisement