Liputan6.com, Anbar - Kuburan massal ditemukan di Anbar, Irak barat. Namun belum dapat dipastikan dari mana para jasad tersebut berasal.
"Kuburan-kuburan yang ditemukan di Provinsi Anbar, Irak kemungkinan berisi antara 80 hingga 220 mayat," demikian menurut laporan yang beredar seperti dimuat BBC, Jumat (31/10/2014).
Puluhan jasad itu diduga korban dalam pertempuran kelompok militan ISIS. Banyak dari mereka berasal dari suku Al Bu Nimr, yang bergabung dengan pemerintah.
Setelah penemuan tersebut, mengemuka kemungkinan bahwa kelompok tersebut telah membunuh 600 tahanan di penjara di Mosul. Bangunan yang mereka kuasai pada bulan Juni.
"Para tahanan dipaksa untuk berlutut sepanjang tepi jurang sebelum ditembak," ujar kelompok kampanye Human Rights Watch.
Pembunuhan brutal semacam ini memang menjadi ciri khas kelompok ISIS. Salah satu tujuannya adalah tidak hanya untuk menguasi wilayah tetapi untuk menyebarkan teror ke lawan-lawannya.
Provinsi Anbar adalah medan pertempuran kunci. Berdekatan dengan Baghdad. Hingga saat ini, militan ISIS telah menewaskan ratusan orang di daerah besar Irak dan tetangga Suriah yang mereka kontrol. (Mvi)
Kuburan Massal 220 Jasad Ditemukan di Irak Barat, Korban ISIS?
Pembunuhan brutal semacam ini memang menjadi ciri khas kelompok ISIS.
Diperbarui 31 Okt 2014, 12:01 WIBDiterbitkan 31 Okt 2014, 12:01 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Destinasi Wisata di Solo yang Susah untuk Dilupakan, Rekomendasi saat Libur Panjang
3 Mahasiswa Tewas Akibat Kecelakaan Maut Xiaomi SU7 di China
Whoosh Padat Selama Libur Lebaran 2025, Penumpang Capai 21 Ribu Orang per Hari
Arti Lambang Pancasila, Makna Mendalam di Balik Simbol Negara Indonesia
5 Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami yang Ampuh dan Permanen
One Way Arus Balik Lebaran 2025: Atur Strategi Perjalananmu!
2 Wisatawan Tenggelam di Pantai Pangandaran, Tim SAR Gabungan Masih Lakukan Upaya Pencarian
Gunakan Kunci Duplikat, Pegawai Hotel di Gorontalo Rampok Uang WNA
Sikat Utah Jazz, Houston Rockets Amankan Tiket Playoff NBA
VIDEO: Geger! Buaya Muara Muncul di Tempat Wisata, Warga Langsung Panik!
Berniat Koleksi Unsur di Tabel Periodik Kimia, Pria di Australia Terancam Dipenjara
5 Penyakit yang Sering Muncul Usai Lebaran, Simak Cara Mencegahnya