Liputan6.com, Havana - 50 Tahun berlalu sejak gerilyawan Marxis, Che Guevara dieksekusi di hutan belantara Bolivia. Namun, ada satu orang yang masih percaya Guevara masih hidup sampai sekarang.
Orang itu adalah mantan pejuang revolusi dan mantan Presiden Kuba Fidel Castro. Pria 88 tahun ini mengakui hal tersebut kepada anak dari Guevara, Aleida Guevara.
"Berulang kali Fidel memberi tahu saya, bahwa ayah datang ke dalam mimpinya," sebut Aleida, seperti dikutip dari Daily Mail, Sabtu (19/12/2014).
"Dia bermimpi tengah bersama ayah dalam mimpinya, dia melihat sosok ayah sebagaimana adanya," sambung Aleida.
Dalam wawancaranya dengan media Inggris Daily Mail, Aleida menyebut saat dirinya membicarakan soal Che bersama Fidel, orang nomor satu di Kuba ini seakan tak sadar kalau pria kelahiran Argentina tersebut sudah lama meninggal dunia. Tetapi, saat Aleida coba memberi tahu Fidel, pria itu hanya menjawab, "Tapi Ayahmu ada di sini, saat ini!" ujar dia.
Tingkah dari Fidel ini, lanjut Aleida, merupakan suatu pertanda baik. Bahwa, Che tetap berada bersama kami dan rakyat Kuba.
Saat ini Kuba tengah menjadi sorotan. Sebab, Amerika Serikat (AS) melalui Presidennya Barack Obama mengatakan siap menormalisasi hubungan dengan Kuba.
Kedua negara dikenal tak pernah akur dan selalu berbeda pandangan terhadap sejumlah masalah di dunia. Saking bencinya Kuba terhadap AS mereka bahkan tidak ragu menyebut Negeri Paman Sam sebagai musuh terbesarnya.
AS pun sama sekali tidak tinggal diam dengan sikap yang diambil Kuba. Respons AS terhadap sikap Kuba tersebut dilakukan AS dengan menjatuhkan embargo ekonomi atas Kuba yang sampai sekarang masih berlaku. (Ger/Tnt)
Fidel Castro: Che Guevara Datang ke Dalam Mimpiku
Pria 88 tahun ini mengakui Che Guevara masih hidup kepada anak dari Guevara, Aleida Guevara.
diperbarui 20 Des 2014, 12:22 WIBDiterbitkan 20 Des 2014, 12:22 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
50 Tips Usaha Sukses untuk Pemula: Panduan Lengkap Membangun Bisnis dari Nol
Mengulik Fitur dan Kemampuan WiFi 7, Teknologi Nirkabel Generasi Terbaru!
Antisipasi Bencana Hidrometeorologi, Ini Upaya KAI Daop 9 Jember
7 Potret Eunice Tjoaa dan Onic Kiboy Diduga Pacaran, Viral Unggah Video Romantis
Gempa Hari Ini di Indonesia: Terjadi Dua Kali Getarkan Ende, NTT dan Nabire, Papua Tengah
MDA Raih Penghargaan Pemanfaatan Green Energy Terbesar dari PLN
VIDEO: Terlalu Fokus Nonton Timnas vs Arab Saudi di HP, Penumpang KRL Jatuh ke Rel
Baim Wong Nantikan Kehadiran Pria yang Diduga Orang Ketiga dalam Rumah Tangganya di Sidang Cerai
Tata Martino Hengkang, Inter Miami dan Lionel Messi Tunggu Nakhoda Baru
Top! BRI Sabet Best API Initiative di Ajang Global Retail Banking Innovation Awards 2024
Pemkot Cilegon Fokus Pengelolaan Anggaran 2025 yang Transparan dan Efisien
Naker Expo 2024 dari Kemnaker Hadirkan Puluhan Ribu Loker, Cek Selengkapnya di Sini!