Liputan6.com, Bogor - Manggis merupakan buah yang kaya akan manfaat, selain buahnya segar untuk dikonsumsi, kulitnya pun sangat berguna untuk obat herbal. Manfaat lain yang dapat diambil dari buah itu terdapat pada kulit batangnya, yang ternyata dapat dijadikan pengawet nira tebu.
Demikian terungkap dalam riset yang dilakukan peneliti Departemen Teknologi Industri Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) Sapta Raharja dan Prayoga Suryadarma, serta peneliti Departemen Teknologi Hasil Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Padjajaran (Unpad) Fitry Filianty.
Informasi yang diperoleh Liputan6.com, Rabu (25/3/2015), dari riset yang berjudul 'Perubahan Kualitas Nira Tebu (Saccharum officarum) Selama Penyimpanan dengan Penambahan Akar Kawao (Millettia Sp) dan Kulit Batang Manggis (Garcinia Mangostana L ) sebagai Bahan Pengawet', disampaikan bahwa kulit batang manggis bukan satu-satunya bahan untuk pengawet, melainkan dikombinasikan dengan akar kawao yang ditambahkan dalam nira tebu.
Akar kawao dan kulit batang manggis mengandung komponen fitokimia alkaloid, flavonoid dan glikosida serta komponen lain dalam jumlah besar. Komponen tersebut diyakini berperan sebagai pengawet dalam nira tebu yang bersifat inhibitor enzim dan antimikroba.
"Riset ini dilatar belakangi dari kebiasaan petani aren tradisional di Jawa yang selalu menggunakan akar kawao dan kulit batang manggis untuk tebu arennya," ungkap Satpa Raharja di IPB Dramaga, Bogor beberapa waktu lalu.
Berdasarkan penelitian ini, Sapta Raharja dan tim menyarankan untuk mengadakan penelitian lebih lanjut tentang identifikasi komponen aktif dalam akar kawao dan kulit batang manggis yang berperan dalam pengawetan nira tebu berikut dengan mekanisme pengawetannya.
Selain itu disampaikan pula, agar kedua bahan pengawet tersebut menguntungkan dalam skala industri perlu dilakukan penelitian pada skala yang lebih besar dan dilakukan analisis ekonomi. (Tnt/Ein)
Peneliti IPB dan Unpad Temukan Pengawet dari Kulit Batang Manggis
Tak hanya ekstrak kulitnya, manfaat lain dapat diambil dari manggis terdapat pada kulit batangnya.
Diperbarui 25 Mar 2015, 19:00 WIBDiterbitkan 25 Mar 2015, 19:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Damkar Sigap Bantu Kiky Saputri Lepaskan Cincin Jelang Melahirkan Anak Pertama
Perbedaan Waktu Imsak dan Subuh, Berikut yang Harus Diikuti untuk Mengetahui Batas Waktu Sahur
Sudah Sholat Tarawih dan Witir, Apakah Boleh Sholat Tahajud? Begini Penjelasan UAH
Pasutri di Bandar Lampung Tewas Tertimpa Longsor Saat Makan Malam
Apakah Makan Sahur Sudah Termasuk Niat Puasa Ramadhan? Biar Tak Salah Paham, Baca Penjelasan Ini
Cerita Petani Transmigrasi 5 Desa Tuntut Keadalian Agraria sampai Menginap di ATR/BPN Jambi
Wamendikdasmen Fajar Pastikan Pendidikan Bermutu untuk Semua, Termasuk Sekolah Swasta
Orangtua Tidak Pernah Sholat Meninggal, Apakah Bisa Diganti Fidyah? Simak Penjelasan Gus Baha Sekaligus Solusinya
4 Klub yang Bakal Bersaing Perebutkan Victor Osimhen di Musim Panas 2025: Nomor 1 Manchester United
BRIN Sebut Potensi Gagal Rukyat Cukup Besar, Awal Ramadan 2025 Bisa Berbeda
Juhu Singkah, Warisan Kuliner Dayak yang Hampir Terlupakan
Arti Mimpi Pacar Selingkuh di Depan Mata: Pertanda Apa?