Liputan6.com, Paris - Setidaknya, lima orang dilaporkan tewas dalam banjir yang melanda dua negara, Prancis dan Jerman.
Tim evakuasi dilaporkan menemukan tiga jenazah di Kota Simbach am Inn, Bavaria, Jerman. Tiga korban tewas itu diduga terjebak di dalam rumah mereka. Sementara itu, satu jenazah perempuan juga ditemukan di dekat sungai.
Di Prancis seorang wanita berusia 86 tahun dilaporkan tewas terjebak di rumahnya di Souppes-sur-Loing. Demikian seperti dilansir BBC, Kamis (2/6/2016).
Hujan lebat dilaporkan mengguyur sejumlah negara Eropa seperti Prancis, Jerman, dan Austria, menyebabkan banjir dan membuat banyak warga terjebak di rumah-rumah mereka. Banjir juga membuat sejumlah sekolah terpaksa meliburkan siswa-siswanya.
Badan ramalan cuaca Prancis memprediksikan, hujan yang lebih deras akan mengguyur negara itu. Sejumlah helikopter telah dikerahkan ke kota-kota yang dilanda banjir untuk membantu proses evakuasi.
Banjir tak hanya menimbulkan korban tewas, namun juga menyebabkan kerusakan besar.
Menteri Dalam Negeri Prancis Bernard Cazeneuve mengatakan, Tim SAR setidaknya telah melakukan 8.000 operasi penyelamatan warga selama dua hari di perbatasan Belgia dengan Burgundi.
Kondisi banjir terparah terjadi di Jerman selatan, tepatnya di Distrik Rottal Inn. Daerah tersebut telah ditetapkan sebagai pusat bencana.
Sebelumnya, 250 anak yang terjebak di sebuah sekolah di Triftern, Jerman berhasil dievakuasi pada Rabu 1 Juni malam. Sekitar 350 siswa di Simbach am Inn juga telah dipindahkan ke tempat yang lebih aman.
Banjir juga membuat Kota Passau, Austria mengumumkan keadaan darurat. Kawasan itu pernah dilanda banjir parah pada tiga tahun lalu.
Badai diperkirakan akan melanda Jerman Selatan di mana volume air di sejumlah sungai diprediksi masih akan terus meningkat.
5 Orang Tewas dalam Banjir yang Melanda Jerman dan Prancis
Banjir parah yang melanda sejumlah negara di Eropa menyebabkan 5 orang tewas. Banyak yang masih terjebak di rumah mereka.
Diperbarui 02 Jun 2016, 12:22 WIBDiterbitkan 02 Jun 2016, 12:22 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3: Hari Libur Nasional Tanggal Merah Mei 2025
IPO, Cipta Sarana Media Lepas 530 Juta Saham ke Publik
iPhone 17 Air akan Lebih Tipis dari Samsung Galaxy S25 Edge?
Top 3 Islami: 6 Tips Memadukan Gamis untuk Hangout agar Tampak Makin Fresh dan Stylish
Tren Perawatan Mengangkat dan Mengencangkan Kulit Tanpa Operasi yang Kian Digandrungi
KAI Berhasil Amankan Aset Rp 781 Miliar di 2024
Cuaca Hari Ini Senin 28 April 2025: Jakarta Cenderung Berawan, Jaksel Hujan Sore
Prediksi Harga Emas di Akhir April 2025, Siap-Siap Ada Kejutan
Menkes Budi Bertemu Menkes AS Robert F Kennedy Jr, Bahas Kanker hingga CKG
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus Dashyat Senin Malam 27 April 2025, Kolom Abu Capai 4.000 Meter
Laba BFI Finance Tumbuh 12,2% pada Kuartal I 2025
Bank Nasional Swiss Tolak Bitcoin jadi Cadangan Negara