Liputan6.com, Kashmir - Insiden tragis terjadi di kuil Mata Vaishno Devi di Kashmir, India, pada tahun baru 2022 Sabtu (1/1/2021). Belasan orang terinjak-injak hingga ada yang tewas.
Dilaporkan BBC, ada setidaknya 12 orang yang tewas dan 14 luka-luka. Saksi mata menyalahkan manajemen keramaian yang tidak mumpuni memicu terjadinya kekacauan.
Advertisement
Baca Juga
Kuil tersebut cukup populer di kalangan peziarah. Pada pandemi COVID-19, jumlah pengunjung dibatasi jadi 25 ribu.
Investigasi telah dilakukan oleh pihak berwajib pada tragedi tahun baru 2022Â ini.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Pihak Kuil Bantah Ada Kecerobohan
Berdasarkan laporan The Times of India, pihak dewan di kuil tersebut membantah adanya mismanajemen. Sumber yang namanya tak ingin disebut itu berkata sudah ada perencanaan yang matang untuk menyambut tamu.Â
Pemimpin Partai Samaj Bahujan, Mayawati, menyalahkan pemerintah karena aturan yang longgar.Â
Ia meminta agar pemerintah mencegah hal seperti ini kembali terulang.Â
Perdana Menteri India Narendra Modi mengaku berduka cita atas tragedi tersebut.Â
"Sangat bersedih atas kehilangan nyawa karena injak-injak Mata Vaishno Devi Bhawan. Semoga yang terluka segera pulih," ucapnya via Twitter.
Advertisement