Liputan6.com, Jakarta Para peneliti telah memperingatkan kepada para orangtua untuk mencegah agar anak-anaknya tidak terlalu banyak menonton televisi atau menghabiskan waktu terlalu lama bermain komputer. Alasannya, karena dapat mendatangkan masalah keluarga dan anak cenderung menjadi gemuk.
Dua studi baru menunjukkan bahwa pertumbuhan seorang anak akan memburuk baik secara fisik maupun emosional bila menggunakan perangkat elektronik seperti tablet dan komputer secara masif dan tidak terukur.
Di Amerika Serikat, orangtua harus membatasi kegiatan pemakaian gadget secara berlebihan dan hanya memberi waktu kurang dari dua jam per hari. Sedangkan di Inggris, tidak ada pedoman resmi, berapa lama waktu yang diperbolehkan orangtua kepada anak-anaknya.
Sebanyak 3.600 orang anak mengambil bagian dalam sebuah studi, antara usia dua sampai enam tahun, dan melihat kesejahteraan anak-anak tersebut dua tahun kemudian.
Para peneliti menggunakan kuesioner untuk mengukur enam indikator kesejahteraan, termasuk masalah emosional, harga diri, pertemanan, kesejahteraan emosional, fungsi keluarga, dan jaringan sosial.
Hasilnya, menonton televisi tampaknya lebih buruk ketimbang bermain games elektronik atau menggunakan komputer.
"Tingginya tingkat penggunaan media elektronik berdampak buruk pada kesejahteraan hidup anak di kemudian hari," kata peneliti dari Deakin University, Melbourne, Australia, Trina Hinkley seperti dikutip Daily Mail, Rabu (19/3/2014)
Keseringan Main `Games` Membahayakan Masa Depan Anak
Anak-anak sebaiknya tidak terlalu banyak menonton televisi atau menghabiskan waktu terlalu lama bermain komputer. Bahaya!
diperbarui 19 Mar 2014, 12:00 WIBDiterbitkan 19 Mar 2014, 12:00 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gegara Hal Sepele, Kakak-Beradik di Bekasi Ribut Sampai Buat Laporan Polisi
Sembunyikan Anak dalam Laci Hampir 3 Tahun, Ibu di Inggris Dipenjara
Hasil Quick Count Pilbup Cianjur, Tampilkan Duel Ketat Wahyu-Ramzi dan Herman-Ibang dengan Selisih 2,4 Persen Suara
MK Siap Terima Permohonan Sidang Sengketa Pilkada 2024, Ini Jadwalnya
Top 3: Zodiak yang Paling Perhatian Saat Pasangannya Sakit
Yulius dan Elly Saling Klaim Kemenangan di Pilgub Sulut, Begini Penjelasan KPU
10 Gejala Batu Ginjal, Salah Satunya Urine Berwarna Merah Muda
Hoaks Kesehatan Masih Mendominasi di Medsos, Ini Sebabnya
DJI Mic Mini Rilis, Mikrofon Nirkabel Kecil dengan Kemampuan Mumpuni
6 Potret Set Ruangan Berukuran Sangat Kecil, Cocok untuk Hewan Mini
Enthung Jati, Kuliner Ekstrem dari Kepompong Ulat Pohon Jati
Pengusaha Belum Lihat Dampak Positif Kenaikan PPN jadi 12%