Liputan6.com, Jakarta Sinar matahari di pagi hari tidak hanya menghangatkan tubuh, tetapi juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Hal tersebut dijelaskan dalam studi baru dari Northwestern University Feinberg School of Medicine yang diterbitkan dalam jurnal PLoS ONE.
Peneliti melibatkan 54 relawan berusia 30 tahun, mereka memakai monitor pada pergelangan tangannya. Alat tersebut untuk mencatat cahaya pagi yang masuk ke dalam tubuh selama tujuh hari berturut-turut.
Hasil penelitian menunjukan cahaya pagi dapat mempengaruhi berat badan seseorang. "Ini masih penelitian awal, tapi kami melihat hubungan yang kuat antara jumlah cahaya, waktu mendapat cahaya dan berat badan," kata Direktur dari Northwestern University Feinberg School of Medicine di Chicago, Dr Phyllis Zee dikutip Womanshealtmag, Jumat (11/4/2014).
Peneliti mengatakan ada dua kemungkinan alasan mengapa sinar matahari mempengaruhi berat badan. Pertama, seseorang yang memiliki jam tidur cukup ketika terkena sinar mentari pagi maka metabolisme tubuhnya akan berjalan lebih efisien.
Alasan kedua yaitu cahaya pagi memiliki intensitas yang tinggi untuk masuk ke dalam tubuh sehingga berefek baik pada tubuh. "Anda hanya perlu berjemur sedikitnya 20 sampai 30 menit dari sinar matahari pagi. Waktu yang baik yaitu dari pukul 8 pagi hingga 10 siang.
Ingin Langsing? Yuk Berjemur di Pagi Hari
Peneliti dari Northwestern University Feinberg School of Medicine mengatakan berjemur sedikitnya 20 menit dapat membuat tubuh langsing.
Diperbarui 12 Apr 2014, 08:00 WIBDiterbitkan 12 Apr 2014, 08:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Pegadaian Hari Ini 21 April 2025: Antam Sentuh Rp 2,03 Juta, Bagaimana Galeri24?
5 Ragam Model Baju Kebaya Encim untuk Hari Kartini 2025
Kisah Srikandi Membawa Perubahan: Dari Penjara, Kini Buka Lapangan Kerja
VIDEO: Hari Kartini, Pemprov Jakarta Gratiskan Transjakarta hingga LRT!
Top 3 Tekno: Aksi Kocak Robot Ikut Setengah Maraton hingga Bocoran Spesifikasi iPhone Fold
12 Model Baju Gamis Polos Modern Terbaru Kombinasi 2025, Harga Terjangkau
LPSK Lindungi Korban TPPO yang Diancam Usai Cerita Jadi Admin Judi Online di Kamboja
Bolehkah Muslim Jawab Assalamualaikum dari Nonmuslim? Jawaban Mencerahkan Buya Yahya
Melihat Lagi Jejak RA Kartini di 7 Lokasi Ini
5 Model Baju Batik Tunik Kantor, Bikin Terlihat Berkelas Namun Kasual
Erick Thohir Segera Umumkan Pelatih Baru Timnas Indonesia U-20 untuk Gantikan Indra Sjafri
Harga Bawang Merah dan Cabai Rawit Turun Tipis, Simak Rinciannya