Liputan6.com, Malaysia Demi meningkatkan kesadaran para orangtua untuk selalu mengawasi buah hati di mana pun berada, TBWA Kuala Lumpur, Malaysia, mengeluarkan sebuah kampanye tentang kewajiban orangtua untuk selalu menemani si buah hati dalam kondisi apa pun.
Video berjudul `Lollipop Bait, TBWA Kuala Lumpur` ini, menceritakan, bagaimana paniknya para orangtua ketika tahu anak-anaknya mendapatkan permen lolipop dari orang yang tidak dikenal. Padahal, selama anak-anaknya bermain, para orangtua sibuk dengan urusannya sendiri tanpa memperdulikannya.
Sebagai pembuka dari kampanye berdurasi 2 menit tersebut, Kidprof, lembaga yang perduli terhadap anak-anak di Malaysia mencantumkan sebuah fakta yang cukup mencengangkan, di mana lebih dari 4.804 anak kecil di Malaysia, dilaporkan hilang pada tahun 2013. Jika dihitung secara sistematik, 3 orang anak telah hilang setiap harinya. Tak cukup hanya memberikan fakta, Kidprof pun mencantumkan sebuah kejadian seorang anak kecil yang ditemukan hanyut dan sudah tidak bernyawa. Peristiwa ini tidak akan terjadi, jika saja para orangtua mau lebih peduli terhadap buah hatinya, dan senantiasa mengawasi dan menemaninya ketika bermain.
Dengan musik latar yang cukup membuat emosi ini membuncah, diperlihatkanlah bagaimana seorang pria misterius membagikan lolipop kepada setiap anak yang tengah bermain seorang diri. Mengenakan kaos berwarna abu-abu, tas hitam yang menyelempangi bahu kanan, dan topi yang senada dengan kaosnya, pria ini pun mencari seorang anak dan memberikan lolipop kepada mereka.
Di bagian pertama dari video yang dipublish pada penghujung 2013 ini memperlihatkan, pria misterius tampak mendatangi seorang gadis cilik yang tengah asyik bermain di pinggir pagar sebuah mall yang berada di lantai atas, sedangkan sang ibu tengah asyik melihat barang diskonan. Tanpa rasa takut dan curiga, gadis lucu dan menggemaskan itu menerima apa yang diberikan kepadanya. Setelah menerima lolipop itu, sang anak berlari menemui ibunya.
Tidak hanya gadis cantik menggemaskan yang menjadi `korban` pria misterius itu. Selanjutnya, bocah laki-laki mengenakan kemeja putih yang tengah asyik bermain bersama seorang teman, menjadi sasaran selanjutnya untuk diberikan permen berbentuk bulat dan warna-warni tersebut. Bocah itu pun tak menaruh curiga pada pria misterius yang memberikan lolipop padanya. Setelah lolipop berada di genggamannya, bocah ganteng itu langsung mendatangi orangtuanya yang tengah duduk-duduk santai.
Saat mengetahui para buah hatinya mendapatkan lolipop dari sosok yang tidak dikenal, para orangtua tampak marah dan langsung menasehati bahwa hal tersebut jangan sampai terulang lagi. Anak-anak pun diajarkan untuk tidak sembarangan menerima sebuah `hadiah` dari orang yang tidak dikenalinya.
Seperti dikutip Health Liputan6.com dari situs Youtube pada Senin (16/6/2014), di permen lolipop itu tercantum sebuah kata manis yang diharapkan dapat membuat para orangtua sadar terhadap apa yang dilakukannya. "It takes a split second to lure your child away. Keep a watchful eye before it's too late. - Kidprof -," pesan yang tercantum di kertas putih.
Di akhir video ini, diperlihatkan sesosok anak kecil laki-laki berpipi tembam dan berkulit kuning langsat tampak kebingungan ketika tahu orangtuanya tidak ada di dekatnya.
Video Kampanye Agar Anak Tak Mudah Dibujuk Orang Tak Dikenal
Video ini menceritakan, bagaimana paniknya para orangtua ketika tahu anak-anaknya mendapatkan permen lolipop dari orang yang tidak dikenal.
Diperbarui 16 Jun 2014, 23:00 WIBDiterbitkan 16 Jun 2014, 23:00 WIB
Video ini menceritakan, bagaimana paniknya para orangtua ketika tahu anak-anaknya mendapatkan permen lolipop dari orang yang tidak dikenal.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Singgung Hilirisasi, Gibran: Sekedar Kaya Saja Tidak Cukup
5 Model Gamis Mermaid yang Glamor dan Cocok untuk Acara Spesial
IMDE Gelar Diskusi Film “Harmoni” di Dies Natalis ke-27
Paus Fransiskus Ingin Makam Sederhana, Biaya Pemakaman Ditanggung Seorang Dermawan
Serangan Bom Mobil Tewaskan Jenderal Rusia, Kremlin Sebut Ukraina Bertanggung Jawab
VIDEO: Nggak Cuma Love Language, Kenali Juga Stress Language Kamu!
Gaji Rp 14 Juta Boleh Beli Rumah Subsidi, Simak Rincian Harga Terkini Rumah Subsidi!
Jadwal MPL ID S15 Hari Ini 26 April 2025: RRQ Hoshi Hadapi Dewa United, Evos Glory vs Bigetron Esports!
Top 3 Berita Bola: Manchester United Dapat Angin Segar Jelang Tantang Athletic Bilbao di Semifinal Liga Europa
Alasan Emotional Oranges Gandeng Jaehyun NCT di Lagu Barunya
Merawat Kecantikan Bikin Lyodra Ginting Tambah Percaya Diri, Akui Suka Pakai Body Lotion yang Wangi
Surprising Zodiac Signs Love Life Twists That Could Change Everything