Bupati Kulon Progo Urus Air Ketuban Pecah hingga Sawah Kering

Hasto Wardoyo, selain sibuk sebagai bupati Kulon Progo juga aktif berpraktik sebagai dokter spesialis kebidanan dan kandungan.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 22 Mei 2015, 11:42 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2015, 11:42 WIB
Bupati Kulon Progo, Hasto Wardoyo

Liputan6.com, Jakarta Di sela-sela kesibukannya sebagai Bupati Kulon Progo, Hasto Wardoyo pun masih aktif berpraktik sebagai dokter spesialis kebidanan dan kandungan. 

"Saya itu ngurus banyak hal dari air ketuban pecah sampai sawah kering," ungkap Hasto disusul tawa dalam acara temu media di Yogyakarta, Kamis (21/5/2015).

Meski kesehariannya sudah cukup sibuk, bupati ini masih tetap aktif dalam kegiatan lainnya. Kini, Hasto pun aktif sebagai Ketua Aliansi Bupati dan Walikota Kawasan Tanpa Rokok Se-Indonesia. Lalu bagaimana ia membagi waktu dengan beragam kesibukannya?

Selain memilih menyelesaikan pekerjaan yang paling mendesak untuk ditangani, Hasto memiliki prinsip untuk segera menyelesaikan pekerjaannya.

"Prinsipnya meja bersih. Jadi saya berusaha untuk menyelesaikan berkas-berkas di meja untuk ditandatangani pada hari tersebut," ungkap pria yang juga menjadi dosen tamu di Fakultas Kedokteran UGM terkait bayi tabung.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya