Liputan6.com, Jakarta Parasetamol dan akupuntur dicoret dari daftar penanganan punggung dan bagian tubuh belakang yang bermasalah. National Health Service (NHS) di Inggris telah menyerukan pengobatan yang baik untuk nyeri punggung atas dan bawah adalah berolahraga, seperti peregangan, aerobik, dan yoga.
Baca Juga
Baca Juga
NHS mengatakan, parasetamol dan akupuntur tidak lagi diperbolehkan karena kurangnya bukti keduanya benar-benar bekerja.
NHS mencatat bahwa 40 persen warga Inggris usia kerja menderita keluhan nyeri punggung dalam satu tahun terakhir. Jika tak segera ditangani, nyeri punggung menyebabkan kecacatan yang bisa lebih parah dari kondisi lainnya, seperti penyakit jantung dan malaria.
"Untuk sebagian besar, gejala bisa mereda dalam beberapa hari. Namun, untuk beberapa orang juga rasa sakit dapat bertahan untuk waktu yang lama," kata Clinical Practice Director of Nice, Professor Mark Baker dikutip dari Daily Mail, Jumat (25/3/2016)
Mark menjelaskan, sakit leher juga merupakan penyebab utama masalah kesehatan di Inggris yang menduduki posisi kedua setelah nyeri punggung. Dia percaya, gaya hidup yang buruk, kerap membungkuk selama bekerja, menjadi penyebabnya.
Dalam kebanyakan kasus, nyeri punggung bukan indikasi kerusakan atau penyakit serius, melainkan keseleo kecil dan saraf terjepit.
Menurut NHS, nyeri punggung bisa menjadi tanda dari kondisi serius seperti patah tulang belakang atau kanker dalam kasus yang sangat jarang.
Advertisement