Mentimun dan Susu Baik untuk Atasi Kantong Mata?

Bagaimana cara yang tepat mengatasi kantong mata? Cukupkah dengan timun dan susu? Atau mengatasi kantong mata dengan cara lain?

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 06 Jun 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2017, 16:00 WIB
Timun dan Susu Baik Untuk Atasi Kantong Mata?
Bagaimana cara yang tepat mengatasi kantong mata? Cukupkah dengan timun dan susu? Atau mengatasi kantong mata dengan cara lain?

Liputan6.com, Jakarta Kantong mata dan lingkaran hitam di bawah mata kerap membuat kita jadi tak percaya diri. Untuk mengatasi masalah kantong mata yang satu itu, Anda dianjurkan untuk rajin membersihkannya setiap pagi (bangun tidur) dan sore hari sebelum tidur.

"Cukup dikasih krim pembersih, di-apply di kelopak mata jangan sampai kena mata. Kemudian dikasih rejuvenation," kata Spesialis Kulit dan Kelamin dari RS Surya Husada Bali Dr Laksmi Duarsa saat dihubungi Health Liputan6.com beberapa waktu lalu.

Ada juga orang yang mempercayai bahwa untuk mengatasi masalah kantong mata bisa dengan bantuan mentimun atau susu. "Boleh saja tapi belum ada evidence based untuk timun itu. Cuma orang bilang kasih nebtimun karena efek pendinginnya. Efek pendingin bikin kantong mata mengerut, lebih kenyal, lebih strength, dan tidak melorot," kata Laksmi menambahkan.

Sementara susu dan madu yang juga dipercaya dapat mengatasi masalah kantong mata, Laksmi mengatakan sama seperti mentimun tapi memang pada dasarnya kandungan protein di dalam susu bagus untuk kesehatan.

"Dasar ilmiahnya belum ada. Tapi kalau dari logika, madu atau susu itu adalah protein yang memang bagus untuk tubuh kita," kata Laksmi.

Namun, untuk mengatasi masalah kantong mata ini, sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu ke dokter sebelum memilih jenis perawatan tertentu.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya