Basket hingga Doa Bersama, Persiapan Sandiaga Uno Sebelum Debat Cawapres

Memulai hari dengan rileks, ini aktivitas Sandiaga Uno sebelum Debat Cawapres 2019.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 17 Mar 2019, 19:39 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2019, 19:39 WIB
Sebelum Debat Cawapres 2019, Sandiaga Uno, memulai hari dengan olahraga lalu menyempatkan doa bersama keluarga besar. (Foto: instagram.com/sandiuno)
Sebelum Debat Cawapres 2019, Sandiaga Uno, memulai hari dengan olahraga lalu menyempatkan doa bersama keluarga besar. (Foto: instagram.com/sandiuno)

Liputan6.com, Jakarta Calon wakil presiden 2019 nomor urut 02, Sandiaga Uno, rileks menghadapi Debat Cawapres 2019. Ia memulai pagi ini dengan berolahraga lalu lanjut dengan doa bersama.

"Tadi pagi renang, basket. Rilekslah hari ini," kata Sandiaga saat diwawancarai sesaat sebelum Debat Cawapres 2019 yang digelar di Hotel Sultan Jakarta pada Minggu malam (17/3/2019).

Bila menilik akun Instagram @sandiagauno, Sandi memulai pagi ini dengan bermain basket bersama Agus Harimurti Yudhoyono.  

 

 

Lalu, ia berenang bersama sang putra. "‪Jarang-jarang ada banyak waktu senggang seperti hari ini. Senang sekali bisa menghabiskan waktu di akhir pekan bersama anakku yang paling kecil. Sehabis ini, saya akan persiapan untuk debat Calon Wakil Presiden malam nanti," tulisnya.

Sesudah berolahraga, rasa lapar melanda diisi dengan makan siang bersama sang istri, Mpok Nur.

Di sore hari, Sandiaga Uno pun meminta restu keluarga besar doa bersama. "Terakhir, ada doa bersama dengan keluarga besar," tutur Sandi.

Sekitar pukul 19.00 Sandi yang berjas dengan dasi merah berangkat ke Hotel Sultan ditemani sang istri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya